Liga Champions: Dinamo Zagreb v Chelsea, Prediksi Skor, Head to Head, Susunan Pemain dan Link Nonton
- Penulis : Dimas Anugerah Wicaksono
- Selasa, 06 September 2022 13:37 WIB
ORBITINDONESIA – Berikut ini OrbitIndonesia sajikan prediksi skor, sejarah head to head, daftar susunan pemain hingga link nonton pertandingan Dinamo Zagreb vs Chelsea.
Partai pembuka grup E Liga Champions akan mempertemukan Dinamo Zagreb vs Chelsea, dan kamu perlu tahu berapa prediksi skor, sejarah head to head hingga daftar susunan pemain juga link nonton streamingnya.
Pastikan kamu membaca artikel ini hingga usai untuk tahu prediksi skor dari OrbitIndonesia, sejarah head to head kedua tim dan prediksi susunan pemain juga link nonton Liga Champions.
Baca Juga: Jangan Kaget, Tarif Baru Ojek Online Berlaku Mulai Besok, 7 September 2022
Dimana wakil Kroasia, Dinamo Zagreb akan menjamu wakil Inggris, Chelsea dalam partai pembuka penyisihan grup E Liga Champions edisi 2022/2023 dini hari nanti WIB.
Bermain di Stadion Maksimir yang terkenal angker bagi tim tamu ini terbukti klub asuhan Ante Cacic ini tidak pernah kalah dalam 19 pertandingan, dengan 16 kemenangan dan tiga kali imbang di lintas kompetisi di Maksimir.
Mereka juga sudah bukukan 14 gol dalam empat pertandingan yang sudah dilakoni tim berjuluk Modri ini. Bahkan mereka hanya kalah sekali dari 13 laga terakhir di Liga Champions termasuk saat babak kualifikasi.
Baca Juga: 5 Link Twibbon Hari Radio Nasional, Gratis dan Dapat Langsung Dipakai
Sedangkan Chelsea datang ke Zagreb dengan berusaha bangkit dari keterpurukan di liga domestik yang hanya menempati peringkat enam dengan tiga kemenangan, satu kali imbang dan dua kali kalah.
Untuk urusan gol, pasukan Thomas Tuchel ini baru mampu cetak lima gol dalam empat laga yang sudah dijalani.
OrbitIndonesia melihat partai ini agak sedikit berat sebelah namun memprediksi Dinamo Zagreb akan menang tipis dari Chelsea 2-1.
Baca Juga: Belajar Nasionalisme di Museum Penerangan, Cara Asyik Rayakan Hari Radio Nasional
Prediksi Line Up Dinamo Zagreb vs Chelsea:
Dinamo Zagreb (4-2-31) : Dominik Livakovic, Stefan Ristovski, Rasmus Lauritsen, Sadegh Moharrami, Dino Peric, Robert Ljubicic, Arijan Ademi, Luka Ivanusec, Martin Baturina, Mislav Orši?, Josip Drmic.
Chelsea (3-1-4-2) : Edouard Mendy, Kalidou Koulibaly, Thiago Silva, Wesley Fofana, Marc Cucurella, Ben Chilwell, Reece James, Mateo Kovacic, Mason Mount, Hakim Ziyech, Kai Havertz
Baca Juga: Dalam Bekerja dan Beribadah Kita Harus Ikhlas Karena Allah
Laga Dinamo Zagreb vs Chelsea ini akan dihelat pada Selasa 6 September 2022 mulai pukul 23:45 WIB, laga ini dapat disaksikan melalui streaming, berikut link nonton pertandingannya.***