DECEMBER 9, 2022
Jakarta

Polisi Tangkap Tiga Pelaku Pencurian Sepeda Motor di Kelapa Gading Jakarta Utara

image
Kapolsek Kelapa Gading Kompol Maulana Mukarom (tengah) bersama Kanit Reskrim AKP Emir Maharto Bustarosa (kiri) saat jumpa pers di Jakarta Utara, Kamis, 11 Juli 2024. ANTARA/HO

ORBITINDONESIA.COM - Kepolisian menangkap tiga pelaku pencurian sepeda motor, yakni LA (26), NIA (18) dan FP (24) yang dalam menjalankan aksinya di Kelapa Gading, Jakarta Utara, selalu membawa senjata tajam. 

"Ada lima pelaku dalam komplotan pencurian ini, kami menangkap tiga pelaku dan dua pelaku lagi masih dalam pengejaran," kata Kapolsek Metro Kelapa Gading Kompol Maulana Mukarom di Jakarta Utara, Kamis, 11 Juli 2024.

Ia mengatakan, pengungkapan ini berawal dari laporan wanita berinisial TAA yang menjadi korban pencurian sepeda motor di Jalan Raya Kelapa Nias, Kelapa Gading, Jakarta Utara.

Baca Juga: Polisi Buru Komplotan Pencuri Sepeda Motor di Kawasan Koja, Jakarta Utara

Korban ini bekerja sebagai karyawan kafe yang memarkir kendaraan pada Jumat, 21 Juni 2024 malam. Saat akan bekerja dan ketika dilihat Sabtu, 22 Juni 2024, pagi sekitar jam 07.00 WIB motor miliknya sudah hilang.

Hasil dari kamera pengintai, pada Sabtu itu sekitar pukul 04.30 WIB ada lima orang yang membawa senjata tajam jenis klewang dan mencuri dua sepeda motor yang terparkir di lokasi tersebut.

"Korban melapor dan Unit Reskrim Kelapa Gading langsung melakukan penyelidikan," kata dia

Baca Juga: Pencuri Kendaraan Bermotor Asal Pulau Sumatra Bikin Resah Warga Tangerang, Polisi Bergerak

Kepala Unit Reserse Kriminal (Kanit Reskrim) Polsek Kelapa Gading AKP Emir Maharto Bustarosa mengatakan ketiga pelaku ini memiliki peran dalam menjalankan aksinya.

Pelaku LA bertugas membawa motor hasil curian dengan derek. Pelaku NIA bertugas mengawasi tempat kejadian perkara saat teman mereka beraksi dan pelaku FP bertugas mengawasi dan mendorong motor hasil curian.

Pelaku LA dan NIA ditangkap pada Rabu (26/6) di Tanah Merah Pegangsaan Dua dan satu pelaku lainnya ditangkap di Sukapura pada Sabtu, 29 Juni 2024.

Baca Juga: Polrestabes Medan Tangguhkan Penahanan Tiga Tersangka Pencuri di Rumah Dinas Wali Kota Bobby Nasution

"Kami terpaksa menembak dua pelaku karena melakukan perlawanan dan menggunakan senjata tajam saat ditangkap," kata dia.

Ia mengatakan, modus mereka ini melakukan aksi pencurian motor untuk dijual dan hasil penjualan motor untuk dibelikan sabu-sabu. Mereka sudah mengonsumsi barang haram itu sejak lama.

"Satu motor mereka jual seharga Rp2,5 juta dan kami sudah mengantongi data penadah barang hasil curian ini dan kami akan lakukan penangkapan," katanya.

Baca Juga: Polisi Medan Sumatra Utara Tangkap Terduga Pelaku Pencurian Uang Nasabah dengan Modus Ganjal ATM

Ketiga pelaku ini disangkakan pasal 363 ayat 1 ke-4 dan ke-5 KUHP dengan ancaman pidana maksimal tujuh tahun kurungan. "Kami masih melakukan pengejaran terhadap dua pelaku dan melakukan pengembangan," kata dia.***
 

Sumber: Antara

Berita Terkait