Olahraga
Liga 1: Ditahan Imbang Bali United, RANS Nusantara Rawan Masuk Zona Degradasi
- Penulis : Krista Riyanto
- Senin, 18 Maret 2024 04:25 WIB
Bali United akhirnya mampu mencuri keunggulan terlebih dahulu setelah umpan silang Eber Bessa dapat dikonversikan menjadi gol oleh Jefferson Assis sehingga skor berubah menjadi 1-0 pada menit 61.
Hanya berselang tiga menit, RANS dapat menyamakan kedudukan lewat tendangan Mitsuru Marouka setelah menerima umpan Ilhamsyah sehingga skor berubah menjadi 1-1.
Pada sisa waktu pertandingan baik RANS dan Bali United tak ada yang mampu menciptakan gol kemenangan, sehingga skor 1-1 tetap bertahan.
Baca Juga: Liga 1: RANS Nusantara Melawan Bali United Minggu Malam Disiarkan Langsung Oleh Vidio.com
Selanjutnya pada pekan ke-30 Liga 1 Indonesia, RANS Nusantara FC akan bertandang ke markas Persis Solo, sedangkan Bali United menjamu Persija Jakarta. ***
Sumber: Antara