Barcelona Terancam Kehilangan Aubameyang dan Memphis Depay
- Penulis : Dimas Anugerah Wicaksono
- Kamis, 25 Agustus 2022 14:45 WIB
ORBITINDONESIA – Beberapa waktu lalu, Barcelona sedang terlibat dalam negosiasi transfer untuk dua penyerang mereka: Pierre-Emerick Aubameyang dan Memphis Depay.
Dengan begitu, Barcelona terancam akan kehilangan dua pemain berbakat sekaligus mesin pencetak gol Barca - Julukan Barcelona di musim panas ini.
Pergerakan transfer Barcelona musim panas ini memang jadi salah satu cerita menarik.
Baca Juga: Daftar Lengkap Update Transfer Resmi Barcelona dan Real Madrid di Musim 2022/2023
Hal itu dikarenakan ada unsur tekanan finansial internal Barcelona sehingga Barca masih bisa memperkuat tim dengan merekrut nama-nama top.
Di antaranya ada nama Robert Lewandowski, eks striker Bayern Munchen, pelantih Barcelona Xavi Hernandez menginginkan untuk mengisi lini serang Blaugrana musim depan.
Kehadiran penyarang berpaspor Polandia itu berarti kepergian pemain lainnya, lantaran terlalu banyak striker di lini serang Barca, termasuk Pierre-Emerick Aubameyang dan Memphis Depay.
Dirangkum ORBITINDONESIA dari beberapa sumber, Pierre-Emerick Aubameyang disebut-sebut akan bermain kembali di Liga Inggris pada musim panas 2022/2023.
Pierre-Emerick Aubameyang dikabarkan akan merapat ke Chelsea karena The Blues menginginkan sosok pemain tersebut.
Laporan The Athletic menyebutkan bahwa Chelsea sudah menawarkan 18 juta Euro. Marcos Alonso juga dimasukkan dalam proposal penawaran.
Baca Juga: Aktivis DPP Gerindra Rahayu Saraswati Desak Syukri Zen Dipecat dan Dipidana
Itu adalah tawaran resmi pertama Chelsea kepada Barcelona. Ketertarikan Chelsea sendiri sudah mencuat dalam satu minggu terakhir.
Sedangkan Memphis Depay, ia dikabarkan akan bergabung di Liga Italia musim 2022/2023.
Penyerang berpaspor Belanda itu telah menjadi incaran Juventus untuk memperkuat lini depan dan daya gedor mesin si Nyonya Tua.
Baca Juga: Marc Marquez: Berada di Atas Motor Adalah Cara Terbaik untuk Pulih dan Membalap di MotoGP
Menurut laporan Fabrizio Romano, Juventus sudah mengutarakan ke Barcelona bahwa mereka memang tertarik untuk merekrut Depay.
Namun, mereka tidak mau menebus sisa satu tahun kontrak Depay.
Juventus ingin Barcelona memutus kontrak sang penyerang agar ia bisa pindah ke Turin dengan status bebas transfer.
Tapi, Barcelona tak mau melepas Memphis Depay ke Juventus dengan gratis.***