Hasil BRI Liga 1, Gol Telat David da Silva Bawa Laga Klasik Lawan Persija Jakarta Berakhir Tanpa Pemenang
- Penulis : Dimas Anugerah Wicaksono
- Sabtu, 02 September 2023 18:05 WIB
ORBITINDONESIA.COM – Laga pekan ke 11 BRI Liga 1 hadirkan duel klasik antara Persija Jakarta melawan Persib Bandung yang berakkhir imbang 1-1
Duel klasik BRI Liga 1 di pekan 11 antara Persija Jakarta melawan Persib Bandung dihelat di Stadion Patriot Candrabhaga Kota Bekasi, sore WIB
Persija Jakarta sejak menit awal sudah menekan pertahanan Persib Bandung untuk mencari gol pembuka namun gagal.
Persija Jakarta mendapatkan peluang di menit ke 3 lewat Maciej Gajos yang kirimkan bola ke areal penalti, bola sempat dihalau barisan belakang Persib Bandung sebelum diambil oleh Rizky Ridho.
Tendangan Rizky Ridho tepat menuju gawang namun diamankan oleh Marc Klok dan gawang Persib Bandung pun aman.
Pada menit ke 10 giliran Persib Bandung menciptakan peluang lewat Ciro Alves dengan tendangan bebas dari luar kotak penalti, namun masih dapat diamankan oleh Andritany Ardhiyasa
Persija Jakarta akhirnya memecahkan kebuntuan pada menit ke 14 lewat penyerang andalan mereka Marko Simic.
Berawal dari tendangan pojok di sisi kiri pertahanan Persib Bandung oleh Maciej Gajos dan disambut dengan sundulan kepala Marko Simic yang langsung masuk ke gawang yang dijaga oleh kiper Fitrul Rustapa.
Tertinggal 1-0 dari Persija Jakarta, membuat intensitas penyerangan Persib Bandung pun meningkat pada menit ke 35 Maung Bandung mendapatkan peluang emas.
Berawal dari serangan Ciro Alves dari sisi kiri pertahanan Persija Jakarta, bola diarahkan ke gawang namun masih dapat ditepis oleh Andritany Ardhiyasa.
Tepisan bola Andritany pun diamankan oleh Frets Butuan yang langsung lepaskan tendangan namun sayang Rizky Ridho dengan sigap menghadang bola yang masuk ke gawangnya.
Hingga tambahan waktu yang diberikan wasit Erfan Efendi tidak ada penambahan gol dan berlanjut di babak kedua.
Baca Juga: FIFA Luncurkan Lambang dan Maskot Resmi Piala Dunia U17 2023
Lepas turun minum, Persija Jakarta mendapatkan peluang lewat Maciej Gajos pada menit ke 56 lewat tendangan bebas di sisi kiri pertahanan Maung Bandung, bola mengarah langsung ke gawang dan bisa ditepis Fitrul Dwi Rustapa.
Seakan tidak mau kalah, Persib Bandung pun memiliki peluang di menit ke 66 lewat Daisuke Sato.
Berawal dari Levi Madinda dari sisi kiri pertahanan Persija Jakarta kirimkan umpan dan disambut dengan sundulan Sato namun masih melebar di sisi kanan gawang Macan Kemayoran.
Baca Juga: Layanan Disney Hotstar di Indonesia Naik Mulai 3 Oktober 2023, Jangan Kaget Ini Dia Daftar Harganya
Persija Jakarta harus bermain 10 pemain setelah Hanif Sjahbandi yang baru masuk melanggar Nick Kuipers di kotak penalti harus mandi lebih cepat karena mendapatkan kartu merah.
Hanif Sjahbandi tertangkap mata wasit Erfan Efendi melakukan tendangan kepada Nick Kuipers ketika Marc Klok lakukan tendangan bebas di menit ke-74.
Berulang kali menciptakan peluang akhirnya Persib Bandung mendapatkan golnya di menit ke 84 berawal dari pergerakan Marc Klik di sisi kiri pertahanan Persija Jakarta mengirimkan bola ke areal penalti.
Baca Juga: Antusias Sambut Peluncuran Logo dan Maskot Piala Dunia FIFA U17, Erick Thohir: Menuju 69 Hari Lagi
Umpan dari Marc Klok tersebut sukses di manfaatkan oleh David da Silva yang langsung ceploskan bola ke gawang tanpa bisa di halau oleh Andritany Ardhyasa.
Namun sayang selebrasi berlebihan dan penuh emosional dari David da Silva berujung kartu kuning kepadanya.
Persib Bandung pun mencoba terus menciptakan peluang untuk menghasilkan gol tepatnya di waktu tambahan menit ke 90+3 lewat tendangan bebas Ezra Wailan yang berhasil ditepis Andritany Ardhyasa.
Baca Juga: Ingin Berkunjung ke Taman Mini Indonesia Indah, Berikut Ini Harga Tiket dan Fasilitas yang Tersedia
Hingga wasit Erfan Efendi meniupkan peluit tanda berakhirnya pertandingan dengan kedudukan 1-1 untuk kedua tim.
Namun sayang pertandingan ini harus dinodai dengan aksi tidak terpuji dari para penonton yang melempar botol ke arah lapangan.
Warganet pun yang menikmati pertandingan ini lewat sosial media pun beragam komentar yang sebagian besar menyoroti perilaku penonton yang tidak terima hasil imbang dengan melemparkan botol ke lapangan.
Bahkan ada yang berkomentar lempar jumroh tidak hanya di Mekkah saja seperti yang ditulis oleh akun YSF_415
“Lempar jumrohh ternyata bukan di mekkah saja,” tulisnya
Atau akun Ullie_Agustine yang menyarakan agar botol tidak dilempar karena lumayan bisa menghasilkan uang dengan dikilo.
Baca Juga: Endolita! Ini Resep Ikan Panggang Lampung Timur, Rekomendasi Masakan Nusantara
“Gaes botol jangan di lempar lemparin , kan lumayan buat di kilo , sini tak tampung disinii aja botol nya ????”
Dengan hasil ini membuat Persija Jakarta harus puas berada di peringkat 11 dengan torehan nilai 14 poin.
Sementara tambahan satu poin dari laga ini membuat Persib Bandung berada di peringkat 8 dengan nilai 15 poin.***