DECEMBER 9, 2022
Orbit Indonesia

Penjelasan Teaser Shibuya Incident Arc Anime Jujutsu Kaisen Season 2, Ada Pertarungan Yuji Itadori vs Choso

image
Penjelasan teaser anime Jujutsu Kaisen Season 2. Sumber foto: YouTube/Toho Animation

 Baca Juga: 6 Alasan Masyarakat Jepang Punya Kebiasaan Mengasingkan Diri

Salah satu cuplikan pertarungan yang mencuri perhatian adalah Mechamaru melawan Mahito.

Terlihat Mechamaru yang mengendalikan tubuh robot raksasa berhadapan dengan kutukan manusia, Mahito.

Ditunjukan pula dalam teaser Shibuya Incident Arc wajah asli Mechamaru yang sebelumnya tidak ditunjukan dalam season pertama anime Jujutsu Kaisen.

Baca Juga: Manchester United Sedang Mencari Bek Kiri Setelah Luke Shaw Alami Cedera Otot

Dalam teaser itu Mechamaru yang bernama asli Kokuchi Muta berperan sebagai mata-mata dan pengkhianat di tubuh sekolah penyihir.

Akhirnya ketika Suguru Geto sudah tidak membutuhkan siswa penyihir tersebut, Mahito membunuh Mechamaru dalam awal episode Shibuya Incident Arc.

Teaser berlanjut dengan menunjukan karakter siswa penyihir lain yang akan ikut berperan dan bertarung di Shibuya Incident Arc.

Seperti Panda, Maki Zenin, Kugisaki Nobara, Inumaki Toge, Mei Mei, Megumi Fushiguro dan tentu saja Satoru Gojo.

Menarik jika melihat detail teaser Shibuya Incident Arc anime Jujutsu Kaisen Season 2 jika Satoru Gojo terlihat kelelahan dan ada noda darah di wajahnya.

Halaman:
1
2
3
4

Berita Terkait