DECEMBER 9, 2022
Orbit Indonesia

PROFIL LENGKAP Djoko Pekik, Maestro Seni dengan Lukisan Seharga Rp1 Miliar

image
Sosok maestro lukis Indonesia Djoko Pekik.

Djoko Pekik merupakan jebolan Akademi Seni Rupa Indonesia Yogyakarta pada 1962.

Baca Juga: Polisi Tunjukkan Tampang Driver Ojek Online yang Mencabuli Turis Brazil di Bali: Ternyata Warga Jember

Dia kemudian bergabung ke dalam organisasi Lembaga Kebudayaan Rakyat (LEKRA) yang saat itu berafiliasi dengan Partai Komunis Indonesia (PKI).

Di masa pemberangusan PKI pada 1965, Djoko Pekik termasuk anggota LEKRA yang dijebloskan ke dalam tahanan.

Dia ditangkap polisi pada 8 November 1965 dan ditahan di penjara Wirogunan.

Baca Juga: Saiful Huda Ems: Rocky Gerung yang Tak Bijaksana

Dia kemudian dibebaskan dan kembali aktif dalam dunia seni.

Djoko Pekik beberapa kali mengikutkan karyanya ke dalam pameran baik di dalam maupun di luar negeri.

Karya lukisnya, Berburu Celeng yang dia gurat pada 1998 ditawar dengan harga fantastis, yakni Rp1 miliar.

Karya lain Djoko Pekik yang tidak kalah fenomenal adalah lukisan berjudul Ledak Gogik dan Pengamen Istirahat.***

Halaman:
1
2
3

Berita Terkait