DECEMBER 9, 2022
Orbit Indonesia

Selebgram Oklin Fia Pernah Curhat ke Denny Sumargo Karena Dihujat Berpenampilan Vulgar di Media Sosial

image
Selebgram Oklin Fia Curhat ke Denny Sumargo karena berpenampilan terlalu vulgar.

ORBITINDONESIA.COM – Akun Instagram selebgram Oklin Fia menghilang setelah dihujat karena konten media sosial Tiktok miliknya yang dianggap terlalu dewasa.

Walaupun saat ini selebgram Oklin Fia sedang dihujat, sebenarnya dia pernah curhat ingin berhenti dari penampilannya yang terlalu vulgar ke Podcast Denny Sumargo.

Hal ini diungkapkan selebgram Oklin Fia saat menjadi bintang tamu di konten Podcast Denny Sumargo pada 21 November 2022 lalu.

Baca Juga: Yeay! SM Entertainment Umumkan Comeback 20 Member NCT Dengan Album Golden Age Pada Akhir Agustus Mendatang

Namun tetap saja, Oklin Fia ingin terlepas dari semua kontroversi negatif yang melekat pada dirinya dan ingin dipandang oleh netizen sebagai artis yang mempunyai bakat.

Menjawab pertanyaan itu, Oklin Fia menjawan jika dirinya ingin dilihat oleh netizen di media sosial jika dirinya mempunyai bakat untuk bersaing di dunia hiburan.

“Kalo Oklin tuh berguna dan punya bakat, gak cuma bisanya makan pisang,” ujar Oklin Fia sambil tertawa kecil.

Baca Juga: 5 Rekor yang Diraih Gear 5 Luffy Setelah Anime One Piece Episode 1071 Tayang, Dari Trending Hingga Debat Fans

Melanjutkan pertanyaannya, Denny Sumargo menanyakan apakah Oklin Fia khawatir akan terkena masalah karena pakaiannya yang dianggap terlalu vulgar.

Halaman:

Berita Terkait