DECEMBER 9, 2022
Orbit Indonesia

Siapa Musuh Utama Teenage Mutant Ninja Turtles Mutant Mayhem Benarkah Superfly Villain Jenius, Apa Kekuatanmya

image
Profil dan kekuatan Superfly villain jenius di film Teenage Mutant Ninja Turtles Mutant Mayhem.

ORBITINDONESIA. COM - Dalam sinopsis film Teenage Mutant Ninja Turtles Mutant Mayhem, Leonardo, Raphael, Donatello dan Michaelangelo akan berhadapan dengan villain jenius bernama Superfly.

Kembali ke layar lebar, cukup banyak penggemar yang penasaran dengan kekuatan dari Superfly yang menjadi villain di film Teenage Mutant Ninja Turtles Mutant Mayhem.

Superfly atau yang bernama asli Baxter Stockman menjadi villain alias musuh utama yanhg sebelumnya pernah muncul di beberapa series TMNT dan mempunyai jalan kehidupan yang berat.

Baca Juga: Premier League Memberlakukan Delapan Perubahan Aturan Baru Untuk Musim 2023 2024 Mendatang

Film Teenage Mutant Ninja Turtles Mutant Mayhem telah tayang di Bioskop XXI seluruh Kota Indonesia pada Rabu, 9 Agustus 2023. 

Baxter Stockman adalah pria kulit hitam Amerika yang lahir pada tahun 1978 di Kota New York.

Ternyata dia mempunyai fisik yang lemah sehingga membuatnya selalu dibully oleh teman-teman sekolahnya.

 Baca Juga: 8 Perusahaan BUMN Termasuk PT Pegadaian Kolaborasi Kelola Sampah di Mandalika Melalui Bank Sampah Putri Nyale

Namun dibalik tubuhnya yang lemah, Baxter Stockman mempunyai pikiran dan otak yang jenius terutama di bidang penemuan sains.

Salah satu bukti kejeniusan dari Baxter Stockman adalah dia mampu membuat penemuan berupa gunung berapi yang terbuat dari plastik di pameran sains sekolahnya.

Penemuannya ini membuat sekolahnya terbakar dan tentu saja mendapat kecaman dan dikeluarkan dari sekolah.

 Baca Juga: Denny Sumargo Heran dengan Jawaban Oklin Fia Dihujat Karena Penampilan Seksi: Buat Lucu Lucuan Aja

Faktanya kejeniusan Baxter Stockman kembali berhasil menemukan jalan dengan menjadi karyawan dari Techno Cosmic Resarch Institute (T.C.R.I).

Nama organisasi ilmuwan ini juga dijadikan judul dari series Teenage Mutant Ninja Turtles yang disiarkan di tahun 2013.

Di series Teenage Mutant Ninja Turtles, Baxter Stockman menggunakan nama Superfly sebagai julukan villainnya dan menghadapi tim kura-kura ninja.

 Baca Juga: Profil Tiktokers Oklin Fia Yang Dihujat Usai Posting Video Menjilat Es Krim Sembari Jongkok di Hadapan Pria

Untuk mengalahkan tim kura-kura ninja, Superfly menggunakan berbagai peralatan canggih mulai dari armor tempur hingga mengendalikan robot canggih.

Ternyata di series T.C.R.I, Superfly dapat dengan mudah dikalahkan oleh Leonardo dan kawan-kawan.

Selain armor, apa saja kekuatan lain dari Baxter Stockman alias Superfly yang harus diwaspadai di film Teenage Mutant Ninja Turtles Mutant Mayhem.

 Baca Juga: Airlangga: Perekonomian Indonesia Naik 5,71 Persen, Bertahan Jadi Negara Upper Middle Income

Di versi kartunnya, Superfly merupakan bagian dari pasukan mutan yang dibentuk oleh The Shredder.

Berkat kejeniusannya dalam membuat penemuan sains, Superfly dapat melengkapi diri untuk melawan tim kura-kura ninja dan menebar ketakutan di Kota New York.

Salah satu teknologi senjata berbahaya yang diciptakan oleh Superfly adalah Mousers dan dapat menyerang target yang diinginkannya.

 Baca Juga: Terima Kasih, Rocky Gerung: Sudah Menunjukkan the Real People Power

Senjata Mousers yang dimiliki oleh Superfly ini berbentuk pasukan pesawat drone kecil dan menyerang dari udara dan bawah tanah.

Seringkali senjata Mousers ini digunakan oleh Superfly untuk mencuri barang teknologi di kemudian hari digunakannya untuk menciptakan senjata baru.

Sesuai dengan namanya, Superfly mempunyai sepasang sayap yang membuatnya mampu terbang dengan kecepatan tinggi di udara.

 Baca Juga: Erick Thohir Dorong Hak Eks Pemegang Polis Jiwasraya Diselesaikan

Kemampuannya untuk bertarung satu lawan satu juga patut diwaspadai karena di versi animasinya, Superfly mampu menumbangkan Leonardo dkk dengan mudah.

Di film Teenage Mutant Ninja Turtles Mutant Mayhem, suara karakter Superfly akan diisi oleh aktor Ice Cube.

Sedangkan aktor papan atas lain yang ikut terlibat dalam pengisi suara film Teenage Mutant Ninja Turtles Mutant Mayhem adalah Jackie Chan sebagai Master Splinter.***

Berita Terkait