FIFA Matchday: Lionel Messi Pilih Liburan Ketimbang Lawan Indonesia
- Penulis : Dimas Anugerah Wicaksono
- Senin, 12 Juni 2023 10:29 WIB
ORBITINDONESIA.COM – Teka teki Lionel Messi main atau tidak melawan Indonesia terungkap sudah dimana Lionel Messi memilih liburan bersama keluarga ketimbang lawan Indonesia.
Hal ini diungkapkan oleh Media Argentina, Vermouth Deportivo, dalam tulisannya mengatakan bahwa Lionel Messi memilih liburan bersama keluarga ketimbang lawan Indonesia.
Sejatinya Lionel Messi masuk dalam daftar skuad Argentina yang dijadwalkan menghadapi Australia dan Indonesia pada FIFA Matchday edisi Juni 2023
Baca Juga: FIFA Matchday: Kabar Buruk, Lionel Messi Tidak Akan Main Lawan Indonesia
"Argentina akan bertemu Australia lebih dulu," tulis Vermouth Deportivo.
"Dan menurut kabar, selanjutnya mereka (Argentina) akan bertemu Indonesia tanpa kehadiran (Lionel) Messi yang memang pantas berlibur sebelum bergabung dengan Inter Miami, klub barunya."
"Setelah pertandingan persahabatan ini, Albiceleste (julukan Argentina) akan mulai memikirkan seperti apa Kualifikasi Amerika Selatan nantinya," tulis Vermouth Deportivo.
Baca Juga: FIFA Matchday: Tiket Indonesia Melawan Palestina Habis Terjual
Ketika menghadapi Australia, Argentina disebut akan menurunkan pemain terbaiknya, sementara bertemu dengan Timnas Indonesia, tim asuhan Lionel Scaloni akan turunkan pemain pelapis atau cadangan
"Staf pelatih berpikir untuk memainkan pemain utama di Piala Dunia 2022 saat menghadapi Australia," kata Albiceleste Talk di akun Twitternya.
"Dan (menggunakan) tim pelapis saat menghadapi Timnas Indonesia," tutur pernyataan tersebut.
Baca Juga: FIFA Matchday: Hari Kedua Penjualan Tiket Indonesia Melawan Argentina Ludes dalam 10 menit
Seperti diberitakan sebelumnya, Lionel Messi dikabarkan akan meninggalkan timnas Argentina usah melawan Australia sebagaimana dituliskan oleh jurnalis asal Argentina, Leo Paradizo.
"Messi tiba di Beijing dan menghasilkan revolusi," kata Leo Paradizo di Twitter pribadinya,
"Informasi eksklusif: diperkirakan dia (Lionel Messi) hanya akan memainkan pertandingan pertama melawan Australia,"
Baca Juga: Di Dukung BRI, Potensi Ekonomi FIFA Match Day Indonesia vs Argentina Bisa Tembus Rp500 Miliar
"Dia tidak akan melakukan perjalanan ke Indonesia untuk pertandingan pada 19 Juni," sambung Leo Paradizo.
Untuk diketahui, bahwa tiket Timnas Indonesia melawan Argentina sudah habis terjual dengan total 60 ribu tiket yang disediakan oleh PSSI.
Harga tiket Timnas Indonesia melawan Argentina yang ditawarkan bervariasi mulai dari Kategori satu dengan harga Rp600.00, kategori 2 Rp 1,2 juta, katgori 3 Rp 2,5 juta dan yang paling mahal adalah VIP Rp 4.250 juta.
Baca Juga: Ini Perbedaan Mengumandangkan Takbir Idul Fitri dan Idul Adha yang Harus Anda Perhatikan
Argentina sendiri akan berhadapan dengan Australia pada 15 Juni 2023 yang kemudian dilanjutkan dengan Timnas Indonesia pada 19 Juni 2023 di Stadion Utama Gelora Bung Karno
Dapatkan informasi lainnya dari kami di Google News