Delapan Doktrin Ideologi Radikal yang Perlu Diwaspadai
- Penulis : Dimas Anugerah Wicaksono
- Sabtu, 03 Juni 2023 12:20 WIB
ORBITINDONESIA.COM - Doktrin ideologi radikal sudah ada sejak lama. Tak jarang ia menggunakan jargon-jargon agama untuk pembenarannya.
Doktrin ideologi radikal ini menjadi lebih berbahaya, karena orang awam sering tak bisa membandingkan mana dalil agama yang benar dan mana yang cuma diperalat untuk kepentingan politik dan ideologi tadi.
Inilah delapan doktrin ideologi radikal, sebagai berikut:
Baca Juga: Jisoo BLACKPINK Absen Manggung di Jepang Setelah Terkonfirmasi Positif Covid 19
1) Al-hakimiyyah lillah, kedaulatan hanya milik Allah.
2) Takfirul hukkam wa ajhizahtud daulah, mengafirkan pemerintah dan aparatur negara.
3) Jahiliyyatul 'alam, meyakini dunia telah kembali pada kejahiliyahan seperti zaman awal Nabi SAW diutus
4) Al-wala' wal barra', meyakini kelompoknya harus dibela sedangkan kelompok lain harus dimusuhi dan diperangi
5) Darul harbi wal kufri, meyakini seluruh dunia adalah negeri kafir dan medan perang
6) Al-jihad fi sabilillah
7) Al-amru bil ma'ruf wan nahyu 'anil munkar
8) Iqamatul khilafah 'ala minhajin nubuwwah, menegakkan khilafah sebagai puncak agenda politiknya.
Kemudian masing-masing ideologi ini dilandasi dengan Al-Qur'an dan Hadits yang telah dikunci penafsirannya, atau the interpretation is locked, sehingga orang lain tidak dapat melawan tafsir itu.
Kalau ada orang yang berani nekat mengeluarkan tafsir yang berbeda, berarti ia dituduh melawan Al-Qur'an dan Hadits dan pantas dianggap sebagai musuh.
Hal ini tentu berbeda dengan tradisi keilmuan Ahlussunnah wal Jama'ah yang lebih terbuka dalam penafsiran ayat Al-Qur'an atau penjelasan syarah hadits, sehingga sangat membuka kemungkinan munculnya beragam interpretasi.
Ini sebagaimana kita baca dalam kitab-kitab tafsir dan syarah hadits Ahlussunnah wal Jama'ah, mulai yang ditulis di masa klasik hingga yang ditulis di masa kontemporer.
Karenanya dalam tradisi Ahlussunnah wal Jama'ah, orang yang berbeda penafsiran tidak otomatis dapat dituduh telah melawan Al-Qur’an dan menentang Nabi Muhammad SAW.
Sebagai contoh, doktrin al-hakimiyyah lillah, bahwa kedaulatan secara mutlak hanya milik Allah. Yang mendoktrinkan bahwa yang berhak menciptakan hukum untuk pedoman hidup manusia dan wajib ditaati hanya Allah, dan memutus secara total dari segala hukum, sistem, tata nilai dan undang-undang produk manusia.
Dalam konteks ini Sayyid Quthub (1906-1966) tokoh penting Ikhwanul Muslimin Mesir yang berhasil merumuskan doktrin ideologi radikal secara rapi dan menjadi rujukan berbagai gerakan radikal global, mendasarkan doktrin al-hakimiyyah pada penggalan ayat:
"Orang yang tidak berhukum dengan hukum yang Allah turunkan, maka mereka adalah orang-orang kafir." (Surat Al-Maidah ayat 44).
Oleh Sayyid Quthub, ayat ini kemudian ditafsirkan sebagai ketegasan Allah bahwa siapa saja orangnya di mana dan kapan saja dia hidup, yang tidak berhukum dengan hukum Allah dan justru berhukum dengan hukum lainnya, maka ia telah membuang status Allah sebagai Tuhan di satu sisi dan menuhankan dirinya sendiri di sisi lain.
Tidaklah orang itu menjadi kafir jika ia tidak berlaku seperti itu.
"Orang yang berhukum dengan selain hukum yang Allah turunkan, maka berarti ia membuang sifat ketuhanan Allah dan berbagai kekhususannya di satu sisi, dan mendakwakan hak ketuhanan dan kekhususannya bagi dirinya sendiri di sisi lainnya. Tidaklah ditemukan kekufuran pada dirinya bila ia tidak berlaku seperti itu." (Sayyid Quthub, Fi Zhilalil Qur'an)
Setelah menafsirkan secara tekstual, Sayyid Quthub kemudian mengunci penafsirannya dengan menafikan penafsiran dan takwil mufassirin lainnya:
Artinya, "Penakwilan dan rekayasa penakwilan dalam hukum seperti ini tidak menghendaki kecuali berusaha untuk menyelewengkan firman-firman Allah dari maudhu' atau maksud sebenarnya ...
Mumahakah atau penggunaan kalimat tidak pada tempatnya untuk kepentingan berdebat seperti ini tidak berharga sama sekali dan tidak berpengaruh menyimpangkan hukum Allah dari orang yang yang menjadi objek hukumnya dengan nash yang sangat jelas, terang dan sangat tegas." (Quthub, Fi Zhilalil Qur'an ).
Baca Juga: 5 Destinasi Wisata Labuan Bajo Terhits yang Wajib Kamu Kunjungi saat Berlibur Bersama Keluarga
Nah, lihatlah bagaimana Sayyid Quthub mengunci penafsiran Al-Maidah 44 dan menafikan interpretasi dan penafsiran lainnya. Bahkan ia menuduhnya sebagai penyimpangan. Penafsiran ayat harus sesuai dengan pendapatnya.
Sedangkan penafsiran lain yang tidak sesuai dianggap menyimpang dari maksud Al-Qur'an. Tentu hal ini berbeda dengan ragam tafsir pada ayat tersebut dari para mufassir Ahlussunnah wal Jama'ah yang lain.
Dari sini dapat diprediksi, begitu strategisnya doktrin ideologi radikal memengaruhi orang-orang yang menjadi sasaran propagandanya. Apalagi anak-anak muda yang punya religiusitas tinggi namun tidak mempunyai cukup ilmu atau komunitas pergaulan yang mampu memberikan narasi penafsiran sandingan yang berbeda dengannya.
Tentu ia akan mudah terjebak dalam doktrin-doktrin radikal yang dibalut dengan dalil-dalil agama macam firman Tuhan dan sabda Nabi-Nya.
Wallahu Alam.
Mbah Toyib ***