DECEMBER 9, 2022
Orbit Indonesia

Viral Gadis Cantik Cari 'Gandengan' untuk Menonton Konser Coldplay di Jakarta, Semangat Gapai Impian Mba

image
Viral aksi gadis cantik cari partner nonton konser Coldplay di Jakarta 15 November 2023 asal dibelikan tiket.

ORBITINDONESIA.COM- Seorang gadis cantik berhasil menjadi sorotan media sosial belakangan ini karena aksi kreatifnya dalam mencari 'gandengan' untuk menonton konser Coldplay di Jakarta.

Video dalam mencari 'gandengan' untuk menonton konser Coldplay di Jakarta viral via TikTok setelah diunggah akun @rowndivision.warehouse pada Selasa 10 Mei 2023.

Tersebar foto dirinya dengan pose lucu dan menarik di berbagai platform media sosial, mengajak siapa saja yang bersedia menjadi 'gandengannya'  asal membayar tiket konser Coldplay di Jakarta.

Baca Juga: Cara Beli Tiket Konser Coldplay di Jakarta Pakai BCA Khusus Nasabah ada harga Presale, Catat Tanggalnya

Terlihat gadis cantik ini berdiri di pinggir jalan, tepatnya di lampu merah dengan membawa kertas tulisan Cari Partner Nonton Coldplay, Tapi bayarin tiketnya ya.

Aksi kreatif gadis ini berhasil mendapatkan perhatian yang besar dari netizen dan viral di media sosial.

Banyak netizen yang memberikan dukungan dan memberikan respons positif atas aksi yang dilakukan gadis ini.

Baca Juga: SEA Games 2023 Viral lagi, Atlet Pencak Silat Indonesia Hampir Jadi Didiskualifikasi Karena Berteriak

Melalui aksinya ini, gadis cantik ini memberikan pesan kuat tentang pentingnya mencari teman dan berbagi pengalaman bersama.

Aksi kreatifnya menjadi inspirasi bagi banyak orang yang ingin mengejar impian untuk menonton bersama konser Coldplay di Jakarta.

Selain itu, aksi ini juga menjadi bukti bahwa media sosial dapat digunakan dengan positif untuk menginspirasi dan memberikan motivasi kepada banyak orang.

Baca Juga: Kejaksaan Limpahkan 5 Tersangka Penerbitan KTP WNA di Bali

Sebagai informasi harga tiket konser Coldplay di Stadion Utama Gelora Bung Karno akan dijual mulai Rp800 ribu sampai Rp11 juta yang menjadi paket dengan harga termahal. 

Untuk tempat konser Coldplay Music of The Spheres World Tour Jakarta digelar di Gelora Bung Karno Stadium, Rabu 15 November 2023.

Menurut visual peta yang diunggah penyelenggara, 11 kategori kursi itu akan tersebar mengelilingi panggung utama tempat Coldplay beraksi.***

Dapatkan informasi menarik lainnya dari ORBITINDONESIA.COM di Google News

 
Halaman:

Berita Terkait