DECEMBER 9, 2022
Orbit Indonesia

Begini Kronologi Lengkap Aditya Hasibuan Aniaya Ken Admiral yang Disaksikan AKBP Achiruddin Hasibuan

image
Kolase foto aksi penganiayaan Ken Admiral yang dilakukan Aditya Hasibuan.

Bukannya mempersilakan masuk, sang perwira menengah polisi Polda Sumut tersebut malah memerintahkan salah satu anak buahnya R untuk mengambil senjata laras panjang.

“Anggota Pak AKBP AH berjalan sambil memegang senjata yang dikeluarkan dari dalam rumah dengan posisi anak saya masih berdiri di luar pagar," ujar Zoelkifly.

Baca Juga: Duh, Penumpang KRL Commuter Line Keluhkan Jadi Korban Pelecehan Seksual, Kini Pelakunya Petugas Sendiri

Menurut Zoel, meski mengetahui sang ayah pelaku memerintahkan anak buahnya mengambil senjata laras panjang, namun korban tetap bergeming karena berharap ada penyelesaian.

"Anak saya menunggu niat baik pelaku menyelesaikan penggatian kaca spion mobil mini copper saya,” imbuh Zoelkifly.

“Namun tiba-tiba pelaku keluar dari rumahnya berlari ke arah Ken Admiral dan menerjang, memukuli, mencekik, menggigit jari-jari, menendang anak saya," ucap Zoel menjelaskan.

Baca Juga: Buat Pemudik yang Sedang Melintasi Kawasan Jember, Bisa Istirahat Sambil Menikmati Pijat Refleksi Gratis Lho

Mendapat serangan yang tiba-tiba, Ken Admiral hanya berusaha membela diri.

"Dan anak saya berupaya untuk membela diri dan beberapa orang keluarga pelaku merekam kejadian penodongan dan penganiayaan tersebut," ucap Zoel lagi.

"Tetapi di belakang anak saya jarak satu meter, R menodongkan senjata laras panjang,” imbuhnya.

Halaman:
1
2
3
4
5
6

Berita Terkait