DECEMBER 9, 2022
Orbit Indonesia

Mengintip Taman Changpuhe di Kota Beijing, Tempat Jomblo Tua Mencari Jodoh

image
Sekelompok Jomblo Tua Bersosialisasi Mencari Jodoh di Taman Changpuhe di Kota Beijing.

Secara fisik, orang-orang yang berkumpul di taman itu tidak lagi muda dan tegap, namun mulai menua. Rambut memutih dan badan yang tidak lagi kenyal kulitya.

Fakta ini diunggah oleh youtuber asal Indonesia yang bermukim di Beijing, Rudy Chen dalam akun youtubenya, @Rudy Chen seperti dilihat ORBITINDONESIA Sabtu 6 Agustus 2022.

Video @Rudy Chen ini diberi judul ”Cari Jodoh Ala Orang Lanjut Usia di Beijing Tiongkok”.

Dari pengakuan orang yang mencari jodoh terungkaplah bahwa mereka menyukai taman, karena tempatnya terbuka dan bisa mengenal banyak orang.

Baca Juga: Sumur Peningalan Sahabat Nabi Muhammad SAW Berusia 1500 Tahun Ini Masih Terawat dan Mengalirkan Air

Bagi kalangan laki-laki, mencari jodoh di situ gampang-gampang sulit. Gampang bila si laki-laki itu memiliki kecukupan harta, pekerjaan, tempat tinggal, menetap di Kota Beijing, dan mobil.

Persyaratan itu sangat memberatkan laki-laki setempat. Harga tempat tinggal berupa apartemen bisa mencapai 10 sampai 20 juta yuan setara 20 sampai 40 miliar rupiah.

“Jadi agak susah memenuhi syarat itu,” ujar seorang laki-laki paruh baya yang belum pernah menikah ini.

Ia menyebut kalangan perempuan yang mencari jodoh di taman itu amat melihat harta.

Halaman:

Berita Terkait