Saling Berbalas Gol, Aston Villa Kena Comeback Arsenal
- Penulis : Dimas Anugerah Wicaksono
- Sabtu, 18 Februari 2023 22:24 WIB
ORBITINDONESIA – Tuan rumah Aston Villa kena comeback Arsenal dalam lanjutan pertandingan di pekan ke 24 Liga Primer Inggris, Sabtu, 18 Februari 2023 malam tadi WIB.
Dalam laga yang digelar di Villa Park Stadium, Aston Villa yang sempat unggul 2-1 di babak pertama, mesti mengakui keunggulan sang tamu, Arsenal dengan skor akhir 2-4.
Dengan hasil tersebut, Arsenal sukses kembali memuncaki klasemen sementara Liga Primer Inggris dengan raihan 54 poin, berselisih 3 poin dari Man City di posisi kedua.
Tuan rumah Aston Villa membuka keunggulan dengan amat meyakinkan lewat gol cepat yang dicetak Ollie Watkins di menit ke 5' pertandingan.
Memanfaatkan umpan lambung terarah ke depan dari Matty Cash, Ollie Watkins mendribling bola hingga masuk ke jantung pertahanan dan sukses merobek jala The Gunners lewat tembakan mendatar ke arah tiang jauh.
Tertinggal 1-0, Arsenal langsung membalas pada menit ke 16' lewat gol yang dicetak Bukayo Saka, setelah menaklukkan kiper Emiliano Martinez dengan sebuah tendangan voli.
Memasuki menit ke 32' Aston Villa kembali unggul menjadi 2-1 setelah Coutinho sukses menggetarkan gawang Arsenal yang dijaga kiper Aaron Ramsdale.
Babak pertama ditutup dengan skor 2-1 untuk keunggulan tuan rumah Aston Villa.
Usai turun minum, Arsenal langsung tancap gas dan menguasai jalannya pertandingan.
Baca Juga: HOT, Setahun Pacaran, Thoriq dan Fuji Akhirnya Putus, Ini yang Terjadi Setelahnya
Gol kedua yang ditunggu-tunggu Arsenal akhirnya terlahir pada menit ke 66'. Oleksandr Zinchenko sukses menyeimbangkan permainan dalam kedudukan 2-2.
Di masa injury time, Arsenal sukses dapat durian runtuh.
Pasalnya gol ketiga The Gunners pada laga tersebut tercipta akibat bola yang ditembakkan Jorginho sempat mengenai mistar gawang.
Baca Juga: 20 Ide Perayaan Hari Isra Miraj yang Penuh Berkah dan Faedah
Sial bagi Emilio Martinez, bola mengenai dirinya yang justru masuk ke gawangnya sendiri. Skor 2-3 bagi Arsenal.
Arsenal sukses memenangkan pertandingan di menit-menit akhir laga.
Berawal dari serangan balik cepat yang membebaskan Gabriel Martinelli hingga dirinya sukses menceploskan bola ke gawang Aston Villa yang kosong.
Skor 2-4 menutup laga antara Aston Villa vs Arsenal tersebut.
Susunan Pemain
ASTON VILLA: Emi Martinez, Alex Moreno (Digne 79'), Tyrone Mings, Konsa, Cash, Coutinho (Ramsey 62'), McGinn, Buendia (Bailey 67'), Kamara, Douglas Luiz (Dendocker 67'), Watkins (Duran 78')
ARSENAL: Ramsdale, Magalhaes, Ben White (Tomiyasu 79'), Saliba, Xhaka (Fabio Viera 79'), Jorginho, Zinchenko, Odegaard, Trossard (Martinelli 68'), Saka, Nketiah.***