SEA Games 2023: Sejarah Tercipta, Basket Putri Indonesia Raih Emas
- Penulis : Dimas Anugerah Wicaksono
- Minggu, 14 Mei 2023 05:55 WIB
ORBITINDONESIA.COM – Sejarah tercipta di Morodok Techo Indoor Sport Center dimana Timnas bola basket putri Indonesia berhasil membawa pulang medali emas SEA Games 2023 yang berlangsung di Kamboja.
Henny Sutjiono cs melawan tuan rumah Kamboja pada laga kelima cabang olaraga bola basket SEA Games 2023.
Timnas bola basket putri Indonesia berhasil kalahkan Kamboja dengan skor 100-54 membuat mereka bertahan di puncak klasemen dengan 10 poin dari lima kemenangan.
Baca Juga: SEA Games 2023: Timnas Basket Putri Indonesia Hentikan Langkah Juara Bertahan Filipina
Keberhasilan membungkam Kamboja membuat Timnas bola basket putri Indonesia meraih medali emas karena poin mereka tidak bisa terkejar meki menyeisahakan laga tim.
Prestasi ini sekaligus mengantarkan Indonesia ciptakan sejarah, untuk pertama kalinya Timnas bola basket putri Indonesia raih medali emas SEA Games 2023.
Prestasi Timnas bola basket putri Indonesia sebelumnya yaitu mendapatkan tiga perak di ajang SEA Games edisi 1991, 2015 dan 2021.
"Saya bingung mau berbicara apa karena kali pertama meraih medali emas. Hanya
Baca Juga: Tanggal Berapa Hari Keluarga Internasional Diperingati, Simak Penjelasannya di Sini
satu kata, bangga," kata penanggung jawab timnas basket putri, Christopher Tanuwidjaja.
"Kami sudah bekerja keras dalam beberapa SEA Games terakhir. Perjalanannya panjang," katanya sebagaimana dilansir dari Antara
"Dari SEA Games 2019 di Manila kami mendapat perunggu. Tahun lalu mendapat perak di SEA Games 2021 Vietnam. Sekarang dapat emas, tapi emas sempurna karena semua tim besar sudah kalah dari kami," katanya menambahkan.
Timnas bola basket putri Indonesia saat ini puncaki klasemen bola basket SEA Games 2023 dengan 10 poin unggul satu angka atas pesaing terdekat mereka, Malaysia.
"Kalau misal kami kalah pada pertandingan terakhir melawan Singapura, artinya kami meraih lima kemenangan dan satu kali kalah," kata Christopher.
"Malaysia dan Filipina (7 poin) sudah kalah satu kali. Bila (poin) sama, kami menang head to head karena kedua tim tersebut sudah kami kalahkan. Jadi, sudah dipastikan kami juara," katanya.
Walau begitu, Timnas bola basket putri Indonesia ingin menyempurnakan kiprah mereka di ajang SEA Games 2023 dengan menyapu bersih semua pertanidngam
"Tinggal satu lagi melawan Singapura. Tidak meremehkan, tapi harusnya kami bisa ambil kemenangan besok," ucap Christopher.
"Tidak pernah dalam sejarah tim basket putri Indonesia mendapat emas dengan kondisi emas sempurna. Jadi, benar-benar bangga sekali," katanya lagi.
Baca Juga: Leeds United Sukses Tahan Imbang Newcastle di pekan ke 36 Liga Inggris, Eddie Howe Kena Protes Fans
Sekedar mengingatkan, cabang olahraga basket putri 5x5 SEA Games 2023 diikuti oleh tujuh tim yaitu Singapura, Kamboja, Vietnam, Filipina, Thailand, Malaysia dan Indonesia.
Dengan tujuh peserta, cabor bola basket putri SEA Games 2023 dimainkan dengan format single round robin dimana setiap tim brtemua masing-masing sekali.
Tim yang tempati posisi teratas akan meraih emas, kemudian peringkat kedua mendapatkan perak dan ketiga berhak menadapatkan perunggu.
Baca Juga: Anthony Martial Cetak Gol Lagi Buat MU, Wolves Kena Hajar di Pekan ke 36 Liga Inggris
Pada pertandingan perdana, Timnas bola bakset putri Indonesia raih kemenangan atas Vietnam dalam ajang SEA Games 2023 dengan angka 67-62.
Pada laga kedua, Timnas bola basket putri Indonesia kembali raih kemenangan, kali ini Heny Sutjiono cs menangi pertandingan dengan sangat tipis 70-69 atas Thailand.
Penampiulan apik Timnas bola basket putri Indonesia berlanjut pada pertandingan ketiga dimana mereka sukses melumat Malaysia dengan angka 85-57.
Baca Juga: Ini Dia Profil Ibu yang Tarik Anjing Pakai Sepeda Motor di Bali, Bersiap Dilaporkan
Dan Timnas bola basket putri Indonesia berhasil kalahkan juara bertahan Filipina pada laga keempat dengan kemenangan 89-68
Dapatkan informasi lainnya dari kami di Google News