DECEMBER 9, 2022
Orbit Indonesia

Gurita Dumbo Langka Terekam Saat Ekspedisi Laut Dalam, Inilah Penghuni Dasar Laut yang Penuh Misteri

image
para ilmuwan menemukan spesies gurita dumbo langka saat melakukan ekspedisi bawah laut.

ORBITINDONESIA.COM – Baru-baru ini beberapa ilmuwan menemukan spesies Gurita Dumbo yang sangat langka dalam sebuah ekspedisi laut dalam.

Pada ekspedisi laut dalam yang bertujuan untuk mengeksplorasi hewan apa saja yang jadi penghuni dasar laut tersebut, para ilmuwan menemukan Gurita Dumbo.

Spesies Gurita Dumbo yang diketahui sangat langka ini ditemukan di kedalaman sekitar satu mil di bawah permukaan Samudra Pasifik oleh para ilmuwan.

Baca Juga: Geledah Rumah Dinas Menteri Pertanian Syahrul Yasin Limpo, KPK Temukan Uang Puluhan Miliar

Gurita Dumbo langka tersebut pertama kali terlihat di gunung bawah laut yang tidak disebutkan namanya di monumen laut Papahanaumokuakea.

Monumen laut Papahanaumokuakea ini berada di wilayah barat laut Hawaii dan video yang menangkap keberadaan hewan langka tersebut direkam oleh Ocean Exploration Trust dan NOAA.

Ilmuwan dari Ocean Exploration Trust mengatakan bahwa mereka sudah berhasil mengumpulkan semua data yang sangat dibutuhkan untuk memenuhi kebutuhan pengelolaan lokal dan ilmu pengetahuan.

Baca Juga: Prediksi Skor Manchester United vs Crystal Palace di Pekan ke 7 Liga Inggris, Live Dari Old Trafford Stadium

Data tersebut bersumber dari PNMN, termasuk didalamnya terdapat pemahaman yang lebih baik tentang sumber daya alam di laut dalam serta pola biogeografis spesies yang hidup di sana.

Menurut National Geographic, Gurita Dumbo merupakan penghuni laut dalam yang habitatnya berada di kedalaman laut yang sangat ekstrem.

Spesies ini juga merupakan gurita yang hidup di laut paling dalam yang pernah diketahui dan diperkirakan dapat hidup hingga kedalaman 13.000 kaki dibawah permukaan laut.

Baca Juga: Inilah 4 Penyihir Terkuat Pengganti Satoru Gojo di Manga Jujutsu Kaisen, dari Yuta Okkotsu Sampai Maki Zenin

Gurita Dumbo ini memiliki nama ilmiah Grimpoteuthis yang memiliki ciri fisik unik yaitu sirip besar dan mantelnya yang menonjol seperti telinga.

Ciri fisik unik tersebut lah yang membuat gurita ini diberi nama Dumbo, yang diambil dari nama karakter Disney yaitu seekor gajah terbang yang memiliki telinga besar.

Sirip besar tersebut lah yang membantu gurita Dumbo untuk berenang di dalam air untuk mencari makanan atau berlindung dari predator yang mengincar mereka.

Baca Juga: Prediksi Skor Pekan ke 14 BRI Liga 1, Dewa United Melawan Persebaya Surabaya Live di Indosiar Pukul 15.00 WIB

Gurita Dumbo juga memiliki cara berenang yang unik, dia akan mengembangkan siripnya hingga menyerupai payung dan melayang-layang di dalam air.

Sebagai hewan karnivora, gurita Dumbo bertahan hidup dengan memakan ikan-ikan kecil, krustasea, dan spesies lain yang ukurannya lebih kecil di dasar laut.

Para peneliti masih menganggap spesies ini sebagai hewan yang misterius karena masih banyak sekali fakta yang belum ditemukan dari cara hidup spesies ini.

Baca Juga: Keluarga Besar Putra Putri Polri Deklarasi Dukung Ganjar Pranowo

Meskipun para ilmuwan dan peneliti sudah mempelajari hewan ini selama beberapa dekade, namun habitatnya yang berada jauh di dasar laut menyulitkan manusia untuk mempelajari karakteristiknya.

Penelitian terbaru yang dilakukan menemukan fakta bahwa gurita Dumbo memiliki kemampuan untuk memanipulasi warna dan kilauan tubuh mereka.

Mereka dapat dengan mudah mengendalikan warna tubuh mereka dengan sekitarnya yang bertujuan untuk menjebak mangsa dan mengelabui predator.

Baca Juga: Prediksi Skor Laga Bali United vs Persikabo 1973, Malam Ini Live di Indosiar

Peneliti juga mendapatkan fakta baru bahwa gurita dumbo sudah beberapa kali melakukan adaptasi yang luar biasa untuk bisa bertahan hidup di dasar laut.

Keadaan di dasar laut yang sangat keras dan gelap dipercaya membuat sangat sedikit sekali spesies makhluk hidup yang mampu bertahan di sana.

Dengan segala kemampuan yang dimilikinya serta mata besar yang dapat melihat di dalam kegelapan dasar laut membuat spesies ini bisa bertahan di sana dalam jangka waktu yang cukup panjang.

Baca Juga: 6 Fakta Unik Albus Dumbledore di Film Harry Potter yang Diperankan Michael Gambon

Namun, para ilmuwan masih belum mengetahui jumlah pasti spesies gurita Dumbo yang masih hidup di alam liar karena keterbatasan manusia untuk menjamahnya.

Maka dari itu, sangat penting bagi seluruh manusia untuk tetap menjaga habitat bawah laut dan ekosistem yang dihuni oleh spesies ini.

Dengan melakukan konservasi laut, maka keberlangsungan hidup dari spesies langka dan misterius ini akan tetap lestari dan bisa bertahan hingga generasi selanjutnya.***

Berita Terkait