DECEMBER 9, 2022
Orbit Indonesia

Amalan di Awal Bulan Dzulhijjah Menjelang Idul Adha yang Harus Kalian Ketahui

image
Ilustrasi, berikut amalan bulan Dzulhijjah jelang Idul Adha yang patut diketahui

 

ORBITINDONESIA.COM - Bulan Dzulhijjah merupakan salah satu bulan yang istimewa karena di bulan ini terdapat peringatan Hari Raya Idul Adha.

Hari Raya Idul Adha identik dengan kurban dan pelaksanaan ibadah haji yang hanya dikerjakan pada bulan Dzulhijjah.

Namun tahukah kalian, di bulan Dzulhijjah ini ada amalan istimewa yang bisa kalian kerjakan sebelum hingga setelah Idul Adha yang ganjaran pahalanya cukup besar.

Baca Juga: Inilah Ciri Daging Kurban yang Sehat dan Berkualitas untuk Disantap Bersama Keluarga pada Hari Raya Idul Adha

Berikut amalan di bulan Dzulhijjah yang telah kami rangkum dari laman Cikarang Mengaji:

1-9 Dzulhijjah

Puasa sunnah awal Dzulhijjah, dimulai dari tanggal 1 hingga tanggal 9 Dzulhijjah tepat sebelum lebaran Idul Adha.

Baca Juga: Isu Perselingkuhan Dibongkar Lady Nayoan, Syahnaz dan Rendy Kjaernett Kompak Nonaktifkan Komentar Instagram

Perbanyak takbir mutlak,bisa dilakukan dimanapun dan kapanpun karena tidak dibatasi waktu dan tempat.

Perbanyak amalan shalih seperti sedekah, ngaji dan dzikir.

Larangan potong rambut dan kuku dari awal Dzulhijjah sampai penyembelihan hewan kurban selesai dilakukan.

Baca Juga: Umur Berapa Kamu Tahu Kenapa Hari Raya Idul Adha Disebut Lebaran Haji? Simak Penjelasannya di Sini!

9 Dzulhijjah

Melaksanakan puasa Arafah.

Perbanyak doa di hari Arafah karena sebaik-baiknya waktu untuk berdoa adalah di hari Arafah ini.

Baca Juga: Jokowi Cabut Status Pandemi COVID 19, Ternyata Masih Ada Kasus Penularan, Segini Jumlahnya

9 Dzulhijjah ba’da Subuh hingga waktu Ashar di hari Tasyriq Terakhir (13 Dzulhijjah)

Perbanyak takbir muqayyad, yaitu takbir yang dilakukan setelah dzikir shalat lima waktu maupun shalat sunnah.

Wanita melirihkan suara takbir dan laki-laki mengeraskan suara takbir.

Baca Juga: 10 Quotes Terbaik Barry Allen dalam The Flash tentang Kekuatan Bahasa Inggris Lengkap dengan Arti dan Maknanya

10 Dzulhijjah

Shalat Idul Adha.

Penyembelihan hewan kurban.

Baca Juga: Bocoran lengkap 8 Judul Episode One Piece Live Action yang Ceritakan Perjalanan Kru Bajak Laut Monkey D Luffy

Tidak boleh berpuasa

Hari-hari Tasyriq (11, 12, 13 Dzulhijjah)

Penyembelihan hewan kurban.

Baca Juga: Ratusan Ribu Warganet Serbu Akun Instagram Presiden Jokowi, Mau Ngucapin Selamat Ulang Tahun ke-62

Tidak boleh berpuasa karena dianjurkan makan dan minum serta menikmati daging kurban.

Perbanyak doa sapu jagad: “Rabbana aatinaa fid dunyaa hasanah, wa fil aakhirati hasanah, wa qinaa ‘adzaaban naar,”.

Baca Juga: Sinopsis Film Angel Has Fallen: Ketika Gerard Butler Sang Pahlawan Jatuh dalam Kejahatan dan Pengkhianatan

Itulah dia amalan yang bisa kalian kerjakan di awal bulan Dzulhijjah.

Semoga amal ibadah kita diterima oleh Allah SWT, Aamiin.***

 

 

 

 

Dapatkan informasi menarik lainnya dari ORBITINDONESIA.COM di Google News.

Berita Terkait