Kosongkan Waktu Kalian, Deep Purple Bakal Manggung di Solo 10 Maret 2023
- Penulis : Dimas Anugerah Wicaksono
- Jumat, 13 Januari 2023 20:39 WIB
ORBITINDONESIA – Grup band rock legendaris asal Inggris, Deep Purple akan manggung di Kota Solo tepatnya pada 10 Maret 2023 di Edutorium UMS.
Hal ini disampaikan oleh CEO Rajawali Indonesia Communication, Anas Alimi katakan bahwa Deep Purple akan kembali berkolaborasi dengan grup rock music legendaris tanah air, God Bless.
Deep Purple dan God Bless terakhir manggung bersama pada 4-5 Desember 1975 di Stadion Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta.
Baca Juga: Siapkan Duit Kalian, Deep Purple Konser di Solo 10 Maret, Segini Harga Tiketnya
"Dalam rangka world tour Deep Purple, sejak 2018 berencana bawa Deep Purple. Ingin menyatukan Deep pmPurple dan God Bless nanti akan tampil pada 10 Maret 2023 di Edutorium UMS," kata Anas Alimi saat jumpa press,
Anas Alimi juga katakan bahwa konser ini menjadi kado dari promotor untuk band God Bless, pihaknya angkat topi kepada band legendari tanah air ini karena God Bless dianggap sebagai asset negara yang tahun ini tepat berusia 50 tahun
"Tepat tahun ini 50 tahunnya God Bless ini kado dari kami untuk God Bless," kata Anas Alimi.
Baca Juga: Inilah Top Tiga Besar Politisi Muda Tervokal, Ada Gibran Rakabuming Raka dan Andi Sudirman Sulaiman
Konser sendiri menurut Anas Alimi mengatakan bahwa konser akan berlangsung pada pukul 20.00 WIB dimana Deep Purple akan manggung lebih dari satu jam dan God Bless berdurasi setengah jam
"Nanti pukul 20.00 WIB tepat konser akan dimulai," ungkan Anas Alimi.
Menariknya, Indonesia menjadi satu-satunya negara di Asia Tenggara yang dikunjungi Deep Purple sebelum bertolak untuk kembali konser di Jepang sehingga penonton dari negara Asia Tenggara lain menjadi sasaran pembelian tiket konser ini.
Untuk kapasitas venue Edutorium UMS bisa menampung 10 ribu penonton, namun pihak promotor hanya menjual sekitar 9 ribu tiket saja.
"Kapasitas Edutorium UMS sendiri mampu menampung 10 ribuan penonton. Namun untuk konser Deep Purple ke depan akan dikeluarkan 9 ribuan tiket dari berbagai kelas," kata Anas Alimi.