DECEMBER 9, 2022
Orbit Indonesia

Kabar Mengejutkan, Siswono Yudo Husodo Mendadak Mundur dari Partai NasDem, Berikut Profil Singkatnya

image
Kabar Mengejutkan, Siswono Yudo Husodo Mendadak Mundur dari Partai NasDem, Berikut Profil Singkatnya/Istimewa

ORBITINDONESIA- Kabar mengejutkan datang dari Partai Nasional Demokrat (Nasdem).

Ketua Dewan Pertimbangan Partai NasDem, Siswono Yudo Husodo tiba tiba memutuskan mundur dari partai yang didirikan oleh Surya Paloh ini.

Kabar mundurnya senior Partai NasDem Siswono Yudo Husodo, memperpanjang daftar kader yang mundur dari partai Nasdem. Berikut profil singkatnya.

Baca Juga: Rangkuman Film Transformers Rise of the Beasts, Pertemuan Maximals, Predacons serta Terrorcons

Kabar mundurnya Siswono Yudo Husodo telah dikonfirmasi dan dibenarkan oleh dirinya sendiri.

"Ya, saya telah mengundurkan diri," kata Siswono, Senin 26 Desember 2022.

Lantas seberapa besar pengaruh Siswono Yudo Husodo ketika mundur dari Nasdem? Tentu sangat berpengaruh.

Baca Juga: Romo Franz Magnis Suseno Beri Analogi Posisi Bharada E saat Mendapat Perintah Ferdy Sambo

Dalam karir politiknya, Siswono Yudo Husodo sudah menjadi kader senior Partai NasDem.

Tentu baik dan buruknya partai Nasdem sudah ia ketahui. Apalagi, Siswono Yudo Husodo sudah Ketua Dewan Pertimbangan NasDem sejak tahun 2017, tentu banyak masukan darinya untuk partai.

Siswono Yudo Husodo lahir di Long Iram, Kalimantan Timur, 4 Juli 1943.

Baca Juga: Profil Singkat Orang Terkaya Baru di Indonesia, Low Tuck Kwong, Hartanya Mengejutkan Capai Rp 393,12 triliun

Dia pernah menjadi calon Wakil Presiden Indonesia pada Pemilu 2004.

Siswono Yudo Husodo pernah menjabat Menteri Negara Perumahan Rakyat pada Kabinet Pembangunan V (1988-1993) serta Menteri Transmigrasi pada Kabinet Pembangunan VI (1993-1998).

Siswono juga merupakan mantan Ketua Himpunan Pengusaha Muda Indonesia (1973-1977) dan Ketua Persatuan Pengusaha Real Estat Indonesia (1983-1986).

Ia sudah menjadi petani sejak 1999 dan menjadi anggota MPR mewakili petani.

Baca Juga: Sheezan Khan Ungkap Alasan Putus dengan Tunisha Sharma yang Bunuh Diri di Lokasi Syuting

Lulusan Teknik Sipil Institut Teknik Bandung (ITB) tahun 1968 ini fasih menerangkan bagaimana mengawinkan domba, bagaimana memilih bibit domba unggul, dan bagaimana bercocok tanam tembakau dan sayur-mayur.

Kesibukan dan keahlian ini sudah menjadi bagian lain dari Siswono Yudo Husodo.

Setelah Siswono Yudo Husodo menyatakan diri mundur dari partai, otomatis membuat dirinya mencabut SK nomor 1369/DPP NasDem 2014 tentang Penetapan Perubahan Susunan dan Persoanalia Dewan Pertimbangan, DPP Partai NasDem.

Seperti diketahui, pengesahan dirinya sebagai Ketua Dewan Pertimbangan NasDem tercatat pada Surat Keputusan (SK) bernomor DPP Partai NasDem 069/DPP/Nasdem/III/2017 tanggal 22 Maret 2017 yang ditetapkan di Jakarta.***

 

Halaman:

Berita Terkait