DECEMBER 9, 2022
Nusantara

Pilkada Lampung Timur 2024: Setelah Diusung PDI Perjuangan, Dawam Rahardjo Masuk ke Partai Kepala Banteng

image
Dawam Rahardjo. (Instagram @dawam_rahardjo)

ORBITINDONESIA.COM - Petahana Dawam Rahardjo mengaku masuk menjadi kader PKB baru -–Partai Kepala Banteng setelah mengundurkan diri dari Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) per 1 September 2024.

"Saya sudah mundur, sekarang di PKB baru, Partai Kepala Banteng," katanya berkelakar usai menghadiri pengukuhan pejabat sementara (Pjs) Bupati Lampung Timur, Selasa 24 September 2024.

Dawam Rahardjo semula adalah kader PKB, namun dalam Pilkada Lampung Timur 2024 ini diusung oleh PDI Perjuangan karena ia tidak memperoleh dukungan dari eks partainya dan partai lain yang tergabung dalam koalisi Indonesia maju plus.

Baca Juga: Sudah Tepat, Zaiful Bokhari Jadi Panglimanya Dawam Rahardjo-Ketut Erawan di Pilkada Lampung Timur 2024

Dalam Pilkada Lampung Timur 2024 ini, Dawam Rahardjo yang berpasangan dengan kader PDI Perjuangan Ketut Erawan akan berkompetisi melawan kader PKB Ela Siti Nuryamah yang berpasangan dengan Azwar Hadi dari Partai Golkar. ***

Sumber: rmollampung.id

Berita Terkait