DECEMBER 9, 2022
Nasional

Dosen Universitas Indonesia Vindaniar Yuristamanda Putri: Literasi Keuangan Rendah Bikin Judi Online Semarak

image
Vindaniar Yuristamanda Putri, pengajar di Program Studi Administrasi Keuangan dan Perbankan, Program Pendidikan Vokasi, Universitas Indonesia (UI) (ANTARA/ Foto: Humas UI)

ORBITINDONESIA.COM - Literasi keuangan yang rendah menjadi salah satu pemicu  perjudian online semakin semarak.

Hal ini diungkap pengajar di program studi  Administrasi Keuangan dan Perbankan, Program Pendidikan Vokasi, Universitas Indonesia (UI) Vindaniar Yuristamanda Putri di Depok, Rabu 31 Juli 2024.

Menurutntya, rendahnya literasi keuangan di kalangan masyarakat Indonesia masih menjadi salah satu pemicu perjudian.

Baca Juga: Mahasiswa Universitas Indonesia Raih Juara Pertama Lomba Debat Politik di Universitas Negeri Semarang

Oleh karena itu, katanya, meningkatkan literasi keuangan dalam bentuk pemberdayaan masyarakat harus terus digalakkan.

“Pemerintah sebagai pemangku kebijakan selayaknya harus dapat bertindak lebih cepat dalam memberantas praktik judi online ini. Mulai dari menutup platform-nya agar tidak dapat diakses oleh masyarakat, hingga menindak dengan tegas seluruh bandar dan admin judi online,” kata Vindaniar.

Drone Emprit (perusahaan media monitoring berbasis kecerdasan buatan) mempublikasikan bahwa tahun ini Indonesia menempati peringkat pertama di dunia sebagai negara dengan pemain judi online terbanyak 201.122 orang.

Baca Juga: Mahasiswa Vokasi dan Farmasi Universitas Indonesia Ini Produksi Mi Ramah Lingkungan

“Contohnya, jika seseorang pernah mencari informasi tentang judi online di mesin pencarian, maka tidak menutup kemungkinan iklan-iklan judi online muncul di media sosialnya. Iklan tersebut juga tidak secara eksplisit bertuliskan judi online," katanya.

Dengan tampilan dan animasi yang menarik, tambahnya, iklan tersebut membuat orang tertarik untuk masuk ke dalam aplikasi dan bermain tanpa menyadari bahwa permainan tersebut termasuk judi.

Menurut Pasal 303 KUHP, katanya, judi adalah permainan yang dilarang karena kemungkinan menang dari permainan tersebut hanya bergantung pada peruntungan saja. ***

Berita Terkait