DECEMBER 9, 2022
Olahraga

Piala Eropa 2024: Singkirkan Italia, Swiss ke Perempat Final

image
Ruben Vargas (tengah) setelah mencetak gol ke gawang Italia di babak 16 besar Piala Eropa 2024 di Stadion Olimpiade Berlin, Sabtu 29 Juni 2024. (ANTARA/Dok-UEFA)

ORBITINDONESIA.COM - Swiss melaju ke perempat final setelah menyingkirkan juara bertahan Italia di babak 16 besar Piala Eropa (Euro) 2024 di Stadion Olimpiade, Berlin, Sabtu 29 Juni 2024 malam WIB.

Dua gol kemenangan Swiss dicetak oleh Remo Freuler di babak pertama dan Ruben Vargas di babak kedua.

Kemenangan ini membuat Swiss melaju ke perempat final secara berturut-turut setelah di Piala Eropa 2020 dengan menyingkirkan Prancis lewat adu tendangan penalti.

Baca Juga: Piala Eropa 2024: Siaran Langsung di RCTI Jerman  Melawan Denmark Minggu Dini Hari WIB

Di perempatan final, Swiss akan bertanding melawan pemenang antara Inggris dan Slowakia yang akan berlangsung di Veltins Arena, Gelsenkirchen pada Minggu malam pukul 23.00 WIB.

Jalannya pertandingan

Swiss menciptakan peluang berbahaya pertama pada menit ke-12 melalui tembakan Dan Ndoye, tetapi arah bola masih melebar di sisi kiri gawang Italia.

Baca Juga: Piala Eropa 2024: Siaran Langsung di RCTI Inggris Melawan Slovakia Minggu Malam WIB

Gawang Italia kembali mendapatkan ancaman pada menit ke-24. Breel Embolo lolos dari jebakan offside dan tinggal menghadapi Donnarumma, tetapi tembakannya masih bisa ditepis kapten Italia tersebut.

Swiss secara mengejutkan terus menekan dan berupaya membongkar pertahanan Italia.

Pada menit ke-32, Ricardo Rodriguez mendapat ruang tembak di luar kotak penalti. Sayang sepakannya masih melambung di atas gawang Donnarumma.

Baca Juga: Piala Eropa 2024: Singkirkan Denmark, Jerman ke Perempat Final

Usaha Swiss akhirnya membuahkan gol pada menit ke-37. Freuler masuk kotak penalti untuk menyambut umpan silang dari Ruben Vargas. Dia sempat mengontrol bola sebelum melepaskan tembakan ke sudut kiri gawang Italia, yang gagal dihentikan Donnarumma. Skor menjadi 1-0.

Halaman:

Berita Terkait