DECEMBER 9, 2022
Olahraga

Liga 1: RANS Nusantara Terdegradasi ke Liga 2

image
Pemain RANS Nusantara FC Paulo Oktavianus Sitanggang (kiri) berebut bola udara dengan pemain Persis Solo Sho Yamamoto (kanan). (ANTARA)

ORBITINDONESIA.COM - RANS Nusantara FC terdegradasi ke Liga 2 musim depan setelah takluk 2-3 melawan PSM Makassar di pekan ke-34 Liga 1 Indonesia di Stadion Batakan, Balikpapan, Selasa 30 April 2024.

Kekalahan ini membuat RANS Nusantara FC tertahan di peringkat ke-16 klasemen akhir dengan mengemas 35 poin.

RANS Nusantara menyusul Bhayangkara FC serta Persikabo 1973 yang lebih dulu terdegradasi ke Liga 2 musim depan.

Pesaing Rans Nusantara FC PSS Sleman dan Persita Tangerang sukses mengamankan kemenangan atas lawan-lawannya.

PSS Sleman menang 1-0 melawan Persib Bandung, sedangkan Persita Tangerang mengalahkan Bali United 4-2.

Hasil tersebut membuat PSS Sleman berada di posisi ke-13 dengan 39 poin, memiliki poin sama dengan Persita Tangerang yang menempati peringkat ke-14.

Arema FC juga dipastikan lolos dari jurang degradasi setelah menahan imbang Madura United dengan skor 0-0 sehingga Singo Edan kini berada di posisi ke-15 klasemen akhir dengan torehan 38 poin. ***

Sumber: Antara

Berita Terkait