DECEMBER 9, 2022
Olahraga

Liga 1: Menang Melawan RANS Nusantara, Persik Kediri Berpeluang Masuk ke Championship Series

image
Pemain Persik Kediri ketika melawan RANS Nusantara FC di Stadion Brawijaya Kediri, Jawa Timur, Jumat 8 Maret 2024. (ANTARA/ HO-Persik Kediri)

ORBITINDONESIA.COM - Persik Kediri berpeluang masuk ke championship series usai menang 4-3 melawan RANS Nusantara FC di pekan ke-28 Liga 1 2023/2024 di Stadion Brawijaya Kediri, Jawa Timur, Jumat 8 Maret 2024 sore.

Dengan kemenangan itu, Persik Kediri sekarang di peringkat ke-6 klasemen sementara dengan 43 poin, terpaut dua poin dari peringkat keempat PSIS Semarang.

Sedangkan RANS Nusantara di peringkat ke-13 dengan 33 poin atau tiga tingkat di atas zona degradasi.

Baca Juga: Liga 1: Persik Kediri Melawan RANS Nusantara FC Jumat Sore Disiarkan Langsung Oleh Vidio.com

Empat gol Persik Kediri dicetak oleh Flavio Silva di menit ke-29 dan ke-71, Ze Valente di menit ke-58, dan Anderson menit ke-84.

Gol dari RANS Nusantara dicetak oleh Mitsuru Maruoka di menit ke-2 dan ke-96, serta Kenshiro Daniels menit ke-55.

Jalannya pertandingan

Persik Kediri kebobolan lebih dulu melalui gol Mitsuru Maruoka.

Ketinggalan satu gol, Persik Kediri menaikkan tempo permainan. Hasilnya Flavio Silva di menit ke-29 berhasil membobol gawang Rans Nusantara. Skor imbang 1-1. RANS Nusantara kembali menorehkan gol di menit ke-55. Kenshiro Daniels menyambar bola sundulan Tavinho yang membentur mistar.

Namun, gol itu langsung dibalas oleh Persik. Ze Valente di menit ke-58 kembali menambah pundi gol Persik. Flavio Silva juga kembali menambah pundi gol untuk Persik di menit ke-71.

RANS Nusantara semakin ketinggalan dari Persik Kediri. Anderson menambah pundi gol untuk Persik di menit ke-84 memanfaatkan tendangan bebas Ze Valente.

Halaman:
1
2
Sumber: Antara

Berita Terkait