DECEMBER 9, 2022
Orbit Indonesia

Sundulan Pratama Arhan Kirim Turkmenistan Pulang dengan Tragis Gagal Lolos ke Putaran Final Karena Selisih Gol

image
Sundulan Pratama Arhan membuat Turkmenistan mengubur impiannya bisa bermain di putaran final Piala Asia U23 2024 karena gagal bersaing dengan Malaysia dan Iran di posisi runner up terbaik

 

ORBITINDONESIA.COM – Gol sundulan Pratama Arhan menjadi mimpi buruk bagi Turkmenistan, pasukan Ahmet Agamyradov harus pulang dengan tertunduk lesu karena gagal lolos ke putaran final Piala Asia U23 2024.

Turkmenistan dalam klasemen runner up terbaik terakhir menempati peringkat 6, karena hanya 4 runner up terbaik yang lolos ke Putaran Final Piala Asia U23 2024.

Turkmenistan kalah selisih gol (+2) dari Malaysia dan (+3) dari Iran di peringkat 4 dan 5 klasemen runner up terbaik Kualifikasi Piala Asia U23 2024.

Baca Juga: Kalahkan Turkmenistan, Indonesia Lolos ke Putaran Final Piala Asia U23 2024

Negeri serumpun, Malaysia melaju ke putaran Final Piala Asia U23 2024 karena unggul disciplinary poin dari Iran. Selain Malaysia ada 3 negara runner up yang berhak lolos yaitu, Kuwait, Tajikistan dan China

Sundulan Pratama Arhan menjadi penentuan krusial dari kelolosan Turkmenistan dalam putaran final Piala Asia U23 2024.

Jika saja Turkmenistan bisa menahan skor 1-0 hingga menit akhir, dan sundulan Pratama Arhan tidak terjadi, maka pasukan Ahmet Agamyradov punya peluang lebih besar untuk lolos dengan 3 poin ke putaran final Piala Asia U23 2024.

Baca Juga: Mengintip Spesifikasi iPhone 15 dengan Desain Simpel dan Ringan

Tentunya ini sangat mengecewakan buat Turkmenistan yang cukup memimpikan lolos ke Piala Asia U23 2024.

"Saya juga akan senang (bila lolos ke Piala Asia U-23 2-24)," kata pelatih Turkmenistan, Ahmet Agamyradov sebelum laga lawan timnas U-23 Indonesia.

"Karena pada tahun lalu di Piala Asia U-23 pengalaman itu sangat berharga buat pemain."

Baca Juga: BI Buka Pendaftaran Seleksi PCPM 38, Berikut Syarat dan Ketentuan Bagi Para Pelamar, Catat Tanggalnya

"Juga Piala Asia U-23 2024 jadi peluang kami lolos ke Olimpiade," tambahnya.

Ahmed Agamyradov pun melayangkan pujian untuk kualitas pemain timnas U23 Indonesia dimana kualitasnya sangat bagus.

"Tim Indonesia kualitasnya bagus," kata Ahmet Agamyradov di konferensi pers pasca-laga

Baca Juga: Berikut 5 Instansi yang Sudah Umumkan Formasi Untuk Seleksi CPNS 2023 Mendatang, Lulusan SMA S3 Bisa Daftar 

"Saya mengikuti informasi tim (Indonesia) melalui internet."

"Saya mencoba mencari beberapa pertandingan dan saya memahami bahwa pelatih kepala (Shin Tae-yong) melakukan pekerjaan besar selama tiga tahun sejak 2020."

"Yang saya tahu pemain mereka juga bermain di tim nasional (senior)."

Baca Juga: Mengikuti Jejak Elegan: Tren Fashion dan Gaya Hidup Terbaru

"Menurut saya tim Indonesia sangat kuat dan mempunyai kualitas bagus," katanya menambahkan ***

Berita Terkait