Contoh Teks Doa agama Hindu bisa Dibaca pada HUT ke 78 RI 17 Agustus dengan Pesan Persaudaraan
- Penulis : Dimas Anugerah Wicaksono
- Rabu, 16 Agustus 2023 18:27 WIB
ORBITINDONESIA.COM - Teks doa akan dibaca pada HUT ke 78 RI dan setiap agama mendapat kesempatan yang sama untuk menyampaikan harapannya masing-masing.
Termasuk penganut agama Hindu yang dapat menyampaikan doa dan harapannya pada HUT ke 78 RI pada upacara 17 Agustus.
Simaklah contoh teks doa agama Hindu di bawah ini yang bisa dibaca pada upacara HUT ke 78 RI yang sarat dengan pesan persaudaraan antar warga negara.
Baca Juga: Contoh Doa Upacara HUT ke 78 RI pada 17 Agustus untuk Agama Kristen dengan Pesan Persatuan Bangsa Indonesia
Sebagai informasi tambahan jika pada 17 Agustus, Istana Negara juga akan mengadakan upacara untuk memperingati HUT ke 78 RI.
Berdasarkan surat edaran Sekretariat Presiden mengumumkan jika Presiden Joko Widodo akan menjadi inspektur upacara di Istana Negara.
Selain itu Pasukan Pengibar Bendera Pusaka (Paskibraka) juga akan didampingi oleh Pasukan Kehormatan TNI dan Polri, yang bertugas dengan formasi lengkap.
Baca Juga: Lionel Messi Bawa Inter Miami Menuju Final Piala Liga Setelah Kalahkan Philadelphia Union
Pada HUT ke 78 RI upacara hari kemerdekaan 17 Agustus di Istana Negara juga akan dihadiri dengan beberapa tamu kehormatan yang datang dari berbagai intitusi dan lembaga negara.
Masih berdasarkan Surat Edaran Menteri Sekretaris Negara menyebutkan jika tamu kehormatan pada upacara 17 Agustus HUT ke 78 RI seperti Gubernur Bank Indonesia, Menteri Kabinet Indonesia Maju.
Selain itu masih ada beberapa tamu kehormatan lain seperti Gubernur Bank Indonesia, Jaksa Agung, Panglima TNI, Kapolri serta duta besar negara sahabat.
Baca Juga: Jadwal Lengkap Kegiatan dan Link Live Streaming Upacara HUT ke 78 RI 17 Agustus di Istana Negara
Seperti yang biasa dilakukan pada upacara HUT ke 78 RI tahun-tahun sebelumnya, para pejabat negara ini akan menggunakan pakaian adat dari berbagai daerah Indonesia.
Selain di Istana Negara terdapat lokasi lain yang mungkin akan melaksanakan upacara sebagai peringatan HUT ke 78 RI.
Di antara lokasi tersebut akan terdapat penganut agama Hindu sebagai peserta upacara yang membaca doa dalam kepecayaan agama Hindu.
Baca Juga: Ini Alasan Harry Maguire Gagal Pindah ke West Ham, Padahal Manchester United Ngebet Lepas Pemain
Berikut ini adalah contoh teks agama Hindu yang dapat dibaca pada upacara HUT ke 78 RI:
Om Shri Ganeshaya Namah.
Om Shri Matre Namah.
Baca Juga: Tak Diundang Pertemuan Kepala Daerah PDIP se Jawa Tengah di Semarang, Gibran Mulai Baper
Om Shri Vishnuve Namah.
Om Shri Shivaya Namah.
Ya Tuhan Yang Maha Agung, kami berdoa di hadapan-Mu pada kesempatan Hari Kemerdekaan Republik Indonesia.
Kami bersyukur karena Engkau telah memberi kami kemerdekaan dan dengan rahmat-Mu, membimbing negeri ini menuju kemakmuran dan kehormatan.
Kami datang di hadapan-Mu, mengikuti jalan ajaran dan agama kami, berdoa untuk kebaikan dan kemakmuran negeri ini.
Ya Tuhan, satukanlah persatuan dan persaudaraan di hati setiap warga negara kami.
Kami memohon berkat dan bimbingan-Mu bagi para pemimpin kami, agar mereka selalu bijaksana dalam melayani negara.
Baca Juga: Waktunya Merdeka Finansial dengan Emas Bersama Pegadaian Menyambut Hari Kemerdekaan
Ya Tuhan, kami berdoa agar Engkau senantiasa memberi kemakmuran, pembangunan, dan kebahagiaan bagi negeri kami. Berikanlah kekuatan kepada kami untuk selalu mengikuti jalan sosialisme, kedamaian, dan kasih-Mu.
Ya Dewi ibu, kami bersyukur karena Engkau telah membawa negeri kami ke arah kemakmuran dan kebahagiaan.
Kami tundukkan hati dan jiwa kami di kaki-Mu dengan penuh bhakti dan cinta.
Semoga kedamaian senantiasa hadir dalam hidup kami.
Itulah contoh teks doa agama Hindu yang bisa dibaca pada upacara HUT ke 78 RI dengan pesan persaudaraan.
Sebelumnya Presiden Joko Widodo juga telah menyampaikan pidato di Gedung DPR/MPR pada Rabu, 16 Agustus 2023 siang hari.***