Denny JA Diundang Presiden Jokowi di Istana Merdeka, Inilah Penilaiannya tentang Jokowi Effect
- Penulis : Dimas Anugerah Wicaksono
- Kamis, 17 Agustus 2023 12:24 WIB
ORBITINDONESIA.COM - Di ujung kekuasaannya, Presiden Joko Widodo akrab disapa Jokowi masih sangat populer. Menjelang proklamasi 17 Agustus, approval rating, yang puas atas kinerja Jokowi selaku presiden masih sangat tinggi di angka 80 persen. Itu hasil survei LSI Denny JA yang baru saja selesai, beberapa hari lalu.
Jika survei itu diurut ke belakang, di bulan Januari, Maret, April, Mei, Juni, Juli, hingga Agustus 2023, tingkat kepuasan kepada kinerja Jokowi dalam survei LSI Denny JA, berkisar antara 79-82 persen. Itu tingkat kepuasaan yang teramat tinggi.
Bagi mereka yang menyadari data ini, tak akan mengusung isu perubahan. Yang harusnya diusung justru Jokowi Effect, efek kedekatan dengan Jokowi, efek melanjutkan program penting Jokowi.
Baca Juga: Denny JA: Berebut Jokowi Effect di Ujung Kekuasaannya yang Populer
Apa yang menyebabkan Jokowi masih sangat populer di ujung kekuasaannya?
Itu gabungan antara kinerja dan personaliti Jokowo sendiri.
Akan halnya kinerja Jokowi, programnya tentang Kartu Indonesia Sehat, Kartu Indonesia Pintar, hilirisasi, Ibu Kota Negara, infrastruktur, dan sebagainya, termasuk pro dan kontra, perlu dibahas tersendiri.
Di sini, dibahas satu sisi saja: personalitas Jokowi yang hadir di ruang publik.
Baca Juga: Denny JA: Golkar dan PAN Menambah Momentum Prabowo