Diendorse Rp10 Miliar, Denise Chariesta akan Pakai Nama Brand sebagai Nama Bayinya, Warganet: Kasihan Bener
- Penulis : Dimas Anugerah Wicaksono
- Selasa, 15 Agustus 2023 12:24 WIB
ORBITINDONESIA.COM - Denise Chariesta tengah bersiap menghadapi persalinan untuk kelahiran bayinya yang dijuluki Bany DC.
Saat ini, Denise Chariesta sedang gencar mengumpulkan dana sebesar-besarnya untuk membiayai persalinan serta kebutuhan bayinya nanti.
Tidak tanggung-tanggung, selain bekerja keras menjalankan sejumlah usaha miliknya, Denise Chariesta juga menggelar open donasi kepada masyarakat.
Baca Juga: Dicari Suami Bayaran untuk Denise Chariesta, Syaratnya Berhidung Mancung, Kaya, dan Mirip Lee Min Ho
Bahkan, open donasi tersebut hingga kini telah dua kali digelar Denise.
Denise mengatakan bahwa kebutuhan si jabang bayi sangat banyak dan membutuhkan uang yang besar.
Pada open donasi yang kedua, Denise Chariesta mentargetkan uang terkumpul sebanyak Rp2,4 miliar.
Baca Juga: Dicari Suami Bayaran untuk Denise Chariesta, Syaratnya Berhidung Mancung, Kaya, dan Mirip Lee Min Ho
Di antara kebutuhan Baby DC antara lain mobil Alphard, pakaian hingga stroller bermerek.