Berkat Insan Pers, Presiden Jokowi: Orang Biasa Seperti Saya Bisa Jadi Presiden
- Penulis : Dimas Anugerah Wicaksono
- Kamis, 09 Februari 2023 12:06 WIB
ORBITINDONESIA - Presiden Jokowi selalu mengingat jasa insan pers yang telah membuka harapan orang biasa seperti dirinya bisa menjadi Presiden ke-7 Repblik Indonesia.
"Terbukti, insan pers telah membuka harapan orang biasa seperti saya bisa menjadi presiden," kata Jokowi dalam sambutannya pada puncak peringatan Hari Pers Nasional Tahun 2023 di Deli Serdang, Sumatra Utara, Kamis 9 Februari 2023.
Awalnya, Jokowi mengucapkan terima kasih kepada seluruh insan pers nasional atas kontribusi mereka kepada bangsa dan negara.
Baca Juga: Ingin Industri Media yang Berkelanjutan, Presiden Jokowi: Rancangan Perpres Harus Selesai Sebulan
Dia mengatakan insan media sejak awal telah berkontribusi besar dalam menyuarakan ajakan perjuangan kemerdekaan, menyuarakan inovasi-inovasi pembangunan, dan menjadi penopang utama demokratisasi.
Jokowi kemudian menyampaikan bahwa dia memiliki pengalaman pribadi yang dalam dan bersahabat dengan insan pers.
"Saya punya pengalaman pribadi yang dalam dan bersahabat dengan insan pers. Sejak menjadi wali kota, gubernur, dan menjadi presiden; saya ke sana ke mari, luntang luntung, saya jalan bareng ke kampung, ke pasar, ke desa, ke nelayan dengan rekan-rekan wartawan," ujarnya.
Lalu, dia pun menyampaikan bahwa insan pers membuka harapan orang biasa seperti dirinya untuk bisa menjadi presiden.