DECEMBER 9, 2022
Orbit Indonesia

Hasil BRI Liga 1, Persita Tangerang Kalah Dramatis dari PSS Sleman di Hadapan Pendukungnya

image
Persita Tangerang gagal meraih poin di hadapan pendukungnya setelah kalah dramatis dari PSS Sleman dalam lanjutan pekan ke 9 BRI Liga 1

 

ORBITINDONESIA.COM – PSS Sleman menang dramatis atas Persita Tangerang dalam lanjutan pekan ke 9 BRI Liga 1 dengan skor 3-2

Laga BRI Liga 1 antara Persita Tangerang melawan PSS Sleman digelar di Stadion Indomilka Arena malam WIB.

Persita Tangerang sempat menciptakan peluang namun masih dapat ditepis oleh kiper PSS Sleman Anthony Pinthus.

Baca Juga: Taklukkan PSM Makassar di Pekan ke 9 BRI Liga 1, Persebaya Surabaya Melesat Naik di Klasemen

PSS Sleman mendapatkan gol pertamanya di menit ke-25 lewat sundulan Jihad Ayoub manfaatkan sepak pojok dari Todd Fere, 1-0 untuk Super Elja.

Super Elja menambah keunggulan atas Persita Tangerang, kali ini di menit ke-42 lewat Ricky Cawor yang manfaatkan skema serangan cepat, 0-2 untuk PSS Sleman.

Hingga turun minum pun kedudukan 0-2 untuk kemenangan PSS Sleman atas Persita Tangerang tidak berubah.

Baca Juga: Jelang Melawan Persis Solo, Bali United dan Smartfren Bekerja Sama

Lepas turun minum, Persita Tangerang mampu memperkecil keadaan menjadi 1-2 lewat Romero Fergonzi di menit ke-49.

Fergonzi catatkan namanya di papan skor untuk kedua kalinya pada menit ke-64 lewat skema sepak pojok dan membuat kedudukan menjadi 2-2 untuk kedua tim

Adalah Riki Dwi Saputro menjadi pahlawan bagi PSS Sleman membuat tim asuhan Marian Mihail berhasil come back dan mengubah menjadi 2-3.

Baca Juga: Kebakaran Hutan Yellowknife, Masalah Komunikasi dan Berita Miring di Facebook Hambat Evakuasi

Hingga tambahan waktu 6 menit dan wasit Thoriq M Alkatiri meniupkan peluit tanda berakhirnya pertandingan kedudukan 2-3 untuk kemenangan PSS Sleman atas Persita Tangerang tidak berubah.

Dengan hasil ini membuat PSS Sleman di klasemen keempat klasemen BRI Liga 1 dengan koleksi 15 poin dari 9 pertandingan yang sudah dimainkan.

Sementara Persita Tangerang, dengan kekalahan ini mereka harus puas di peringkat ke 13 dengan 10 poin dari 9 laga. ***

Berita Terkait