Selamat! Manchester City Resmi Jadi King of Europe Usai Taklukkan Sevilla di UEFA Super Cup 2023
- Penulis : Dimas Anugerah Wicaksono
- Kamis, 17 Agustus 2023 09:44 WIB
ORBITINDONESIA.COM – Dini hari tadi, Kamis 17 Agutus 2023, Manchester City resmi menggenggam gelar sebagai King of Europe usai menjuarai Piala Super Eropa 2023.
Manchester City sukses meraih trofi Piala Super Eropa 2023 lewat babak adu penalti, setelah hanya bermain imbang selama 90 menit melawan Sevilla.
Dalam laga yang digelar di Karaiskakis Stadium, Piraeus, Yunani, Manchester City dan Sevilla hanya bermain imbang 1-1 selama 90 menit waktu normal.
Baca Juga: Arsenal Resmi Pinjam David Raya dari Rival Mereka Brentford dengan Masa Pinjaman yang Panjang
Pertandingan antara kedua tim berjalan sangat sengit sejak menit awal laga dimulai.
Bahkan bisa dikatakan kedua tim benar-benar menyuguhkan permainan di level terbaik yang mampu mereka berikan.
Meskipun pertandingan lebih banyak didominasi oleh Manchester City, namun Sevilla bukanlah lawan yang mudah untuk diatasi.
Bahkan Sevilla sukses unggul lebih dulu lewat gol yang dicetak Youssef En-Nesyri pada menit ke 25'.
The Citizens baru mampu menyamakan kedudukan di menit ke 63' lewat gol Cole Palmer.
Hingga 90 menit pertandingan di waktu normal selesai, skor bagi kedua tim di Piala Super Cup 2023 masih imbang 1-1.
Baca Juga: Lionel Messi Bawa Inter Miami Menuju Final Piala Liga Setelah Kalahkan Philadelphia Union
Laga pun dilanjutkan dengan babak penalti, di mana kelima penendang Man City sukses menyarangkan bola ke gawang.
Sementara itu Sevilla harus mengaku kalah usai salah satu pemainnya gagal mengeksekusi tendangan penalti.
Babak adu penalti
Haaland gol! Man City 1-0 Sevilla
Baca Juga: Risky Dwiyan Dilarikan ke Rumah Sakit Karena Cidera Tulang Belakang Ketika Sesi Latihan
Ocampos gol! Man City 1-1 Sevilla
Alvarez gol! Man City 2-1 Sevilla
Rafa Mir gol! Man City 2-2 Sevilla
Kovacic gol! Man City 3-2 Sevilla
Rakitic gol! Man City 3-3 Sevilla
Baca Juga: Ini Alasan Harry Maguire Gagal Pindah ke West Ham, Padahal Manchester United Ngebet Lepas Pemain
Grealish gol! Man City 4-3 Sevilla
Montiel gol! Man City 4-4 Sevilla
Walker gol! Man City 5-4 Sevilla
Gudelj gagal! Man City 5-4 Sevilla.
Skor akhir 5-4 di babak penalti menutup jalannya laga, Manchester City pun berhak atas trofi Piala Super Eropa 2023.***