Update Perolehan Medali Asian Games 2022: Indonesia Raih Emas Perdana
- Penulis : Dimas Anugerah Wicaksono
- Senin, 25 September 2023 19:16 WIB
ORBITINDONESIA.COM - Tim Indonesia telah menunjukkan performa yang gemilang dalam Asian Games 2022 yang berlangsung di Hangzhou, Cina.
Hingga hari ketiga kompetisi, Indonesia berhasil menaikkan bendera Merah Putih dan kumandangkan Indonesia lewat Cabang olahraga menembak yang mendapatkan medali emas pertama di ajang Asian Games 2022.
Adalah atlet Muhammad Sejahtera Dwi Putra yang meraih emas dari Cabang olahraga menembak di nomor Men's 10m Running Target
Baca Juga: Hasil Sepak Bola Asian Games 2022, Timnas Indonesia Takluk dari Korea Utara
Hingga pukul 19.00 WIB Kontingen Indonesia menduduki peringkat ke 10 dalam klasemen sementara perolehan medali emas Asian Games 2022.
Medali pertama Indonesia adalah diraih oleh Edgar Xavier Marvelo dalam nomor mens Changquan dengan cetak skor 9.786 dengan ganjaran medali pErang
Selain itu, tiga medali perunggu adalah hasil perolehan dari cabang olahraga dayung. Dalam nomor lightweight women's double sculls, duet pedayung Indonesia, Chelsea Corputty dan Mutiara Rahma Putri, berhasil meraih medali perunggu dengan catatan waktu 7:17,64.
Waktu Ini merupakan pencapaian luar biasa yang membawa kebanggaan bagi Tim Indonesia.
Medali perunggu lainnya datang dari nomor men's double sculls, yang dimenangkan oleh duet Ihram dan Memo dengan catatan waktu 6:27,83.
Prestasi mereka menambah pundi-pundi medali Indonesia dalam ajang Asian Games 2022 di Cina ini.
Baca Juga: Jelang MotoGP Indonesia 2023, Logistik Dorna Sports dari Barcelona Tiba di Mandalika
Tak ketinggalan, tim Indonesia juga mengamankan medali perunggu dalam nomor men's eight.
Mereka ialah Rifqi Harits Taufiqurahma, Kakan Kusmana, Sulpianto, Rendi Setia Maulana, Asuhan Pattiha, Ferdiansyah, Denri Maulidzar Alghiffari, Ardi Isadi, dan Ujang Hasbulloh berhasil mencatatkan waktu terbaik ketiga, yaitu 5:45,51.
Kabar terbaru, Kontingen Indonesia berhasil meraih medali perunggu dari cabang olahraga Shooting pada nomor Men's Team 10m Running Target, Muhammad Badri Akbar, Irfandi Julio, dan Muhammad Sejahtera Dwi Putra
Baca Juga: Bom Sisa Perang Dunia II Seberat 1.000 Kilogram Ditemukan di Bukit Timah Singapura
Meskipun perolehan medali Indonesia pada hari kedua masih terbatas pada medali perak dan perunggu, harapan untuk meraih medali emas masih terbuka lebar.
Tim Indonesia masih memiliki kesempatan untuk meraih prestasi gemilang dalam berbagai cabang tersebut.
Sementara itu, dalam klasemen sementara perolehan medali Asian Games 2022, tim tuan rumah Cina masih memimpin dengan kokoh.
Baca Juga: Pemerintah Resmi Larang Jual Beli di Media Sosial Termasuk TikTok Shop, Begini Aturannya
Cina berhasil mengumpulkan 28 medali emas, 11 perak, dan 5 perunggu, dengan total 44 medali.
Mereka menjadi pesaing yang kuat dalam perburuan medali pada kompetisi di Asian Games 2022 ini.
Berikut adalah 10 besar klasemen perolehan medali Asian Games 2022 per tanggal 25 September 2023:
No Negara Emas Perak Perunggu Total Medali
1 China 32 13 5 50
2 Korea Selatan 6 7 9 22
3 Jepang 3 11 8 22
4 Uzbekistan 3 4 3 10
5 Hong Kong 2 3 6 11
6 Taiwan 2 1 2 5
7 India 1 3 6 10
8 Indonesia 1 1 4 6
9 Makau 1 0 1 2
10 Iran 0 2 2 4
Baca Juga: Simak Sinopsis Lengkap Anime Solo Leveling, Jadwal Tayang, dan
Demikian, Indonesia akan terus berjuang dan berusaha untuk menambah perolehan medali emas dalam kompetisi ini.
Semua mata tertuju pada para atlet tim Indonesia yang akan memberikan yang terbaik untuk bangsa. Indonesia berharap prestasi gemilang akan terus mengalir dan membanggakan bangsa dalam Asian Games 2022 di Cina. ***