Waspada Modus Penipuan Baru di WhatsApp, Mengaku dari Bank, Lalu Kirim Foto Buram dengan Klik View
- Penulis : Dimas Anugerah Wicaksono
- Sabtu, 22 Juli 2023 13:30 WIB
ORBITINDONESIA.COM- Buat pengguna WhatsApp, kini beredar modus penipuan baru yang bisa menguras saldo tabunganmu.
Modus pelaku, mengaku dari pihak perbankan, lalu mengirimkan foto buram lengkap dengan keterangan tombol view di bawahnya.
Waspada, jangan sampai kamu menekan atau klik kata "View" yang sudah dipertebal tersebut.
Baca Juga: Cek Fakta: Beredar Pesan Berantai di WhatsApp, Modus Perampokan dengan Bagikan Key Chain GPS di SPBU
Kasus ini viral setelah sejumlah pengguna media sosial membagikan pengalamannya.
Netizen membagikan pengalamannya dengan menampilkan tangkapan layar berisi pesan WhatsApp dengan foto profil Bank Negara Indonesia (BNI).
Dalam pesan itu, BNI diklaim mengirimkan sebuah file dengan keterangan "INFO BANK BNI". Tersemat pula tombol "view" atau "lihat" di bawah file tersebut.
Baca Juga: Behind The Scenes Film Barbie: Inilah Rahasia Produksi yang Diungkap Margot Robbie
File dengan tombol "view" itu merupakan modus kejahatan baru.
"Selama ini gunakan APK Skrg gunakan Action Button "View"