Usai Dipecat Sebagai Ketua Mahkamah Konstitusi, Anwar Usman Adik Ipar Jokowi Sebut Nama Tuhan
- Penulis : Dimas Anugerah Wicaksono
- Rabu, 08 November 2023 13:22 WIB
ORBITINDONESIA.COM – Mantan Ketua Mahkmah Konstitusi (MK) yang juga adik ipar dari Presiden Jokowi Anwar Usman menegaskan bahwa jabatan itu adalah milik Tuhan.
"Kan saya sudah bilang, jabatan milik Allah," kata Anwar Usman ketika ditemui di Gedung Mahkamah Konstitusi, Jakarta, Rabu 8 November 2023.
Anwar Usman mengaku akan mengikuti amar putusan yang dijatuhkan Mahkamah Kehormatan kepadanya.
Baca Juga: Sekelompok WNI di Belgia Deklarasi Dukungan ke Ganjar Pranowo-Mahfud MD
"Sesuai dengan amar putusan," ujarnya.
Majelis Kehormatan memberhentikan Anwar Usman dari jabatannya selaku ketua Mahkamah Konstitusi karena terbukti membuat pelanggaran berat.
Pelanggaran berat yang dibuat Anwar Usman adalah melanggar Prinsip Ketidakberpihakan, Prinsip Integritas, Prinsip Kecakapan dan Kesetaraan, Prinsip Independensi, serta Prinsip Kepantasan, dan Kesopanan dalam Sapta Karsa Hutama.
"Menjatuhkan sanksi pemberhentian dari jabatan Ketua Mahkamah Konstitusi kepada hakim terlapor," kata Ketua Mahkamah Kehormatan Jimly Asshiddiqie sewaktu membaca amar putusan di Jakarta, Selasa. ***