DECEMBER 9, 2022
Orbit Indonesia

Link Download Logo Hari Sumpah Pemuda 2022 Resolusi Besar, Dapat Dicetak untuk Kebutuhan Acara

image
Logo Sumpah Pemuda, link download, dan maknanya.

ORBITINDONESIA - Berikut ini adalah gambar logo Hari Sumpah Pemuda 2022 beserta arti filosofis di baliknya.

Logo Hari Sumpah Pemuda 2022 ini dirilis resmi oleh pemerintah melalui Sekretariat Negara Republik lndonesia (Sekneg RI) beserta tema dan makna filosofisnya.

Untuk diketahui, tema besar Hari Sumpah Pemuda 2022 ini adalah "Bersatu Bangun Bangsa".

Baca Juga: Hari Sumpah Pemuda 2022 Jatuh Tanggal Berapa dan Hari Apa? Berikut Penjelasannya

Dan berikut adalah makna atau arti filosofis dari logo resmi Hari Sumpah Pemuda 2022:

1. Karakter Logo (Angka 94): Karakteristik penggabungan warna dalam logo Hari Sumpah Pemuda 2022 menggambarkan Indonesia yang memiliki keberagaman suku, bangsa, dan budaya.

2. Garis: Garis putih di dalam angka 9 dan 4 yang mengikuti bentuk logo memiliki arti kesatuan dan mencerminkan keberagaman sekaligus simbol persatuan yang suci.

3. Lingkaran: Bentuk lingkaran diibaratkan kepalan tangan yang menggambarkan semangat persatuan dan kepemudaan.

4. Dua Garis Berjajar: Garis yang saling berjajar dan mengarah ke atas menggambarkan semangat pemuda-pemudi Indonesia untuk terus bangkit bersama sebagai wujud cinta tanah air Indonesia.

Baca Juga: Hari Sumpah Pemuda 2022 Apakah Jadi Hari Libur atau Bukan? Simak Jawabannya di Sini

Bagi masyarakat yang ingin mendapatkan logo resmi Hari Sumpah Pemuda 2022 dengan resokusi tinggi agar dapat dicetak, dapat mengunduh atau download logonya dengan klik link download ini:

DOWNLOAD LOGO HARI SUMPAH PEMUDA 2022

Hari Sumpah Pemuda diperingati tanggal 28 Oktober setiap tahunnya.

Penetapan tanggal 28 Oktober sebagai Hari Sumpah Pemuda tersebut berdasarkan sejarah lahirnya ikrar atau Sumpah Pemuda, melalui Kongres Pemuda 27 - 28 Oktober 1928 silam

Kongres Pemuda tersebut diikuti oleh sejumlah pemuda perwakilan dari berbagai daerah. Dari kongres tersebut lahir naskah Sumpah Pemuda yang isinya adalah:

Baca Juga: Simak Contoh Naskah Pidato Singkat Hari Sumpah Pemuda 28 Oktober Dalam Bahasa Lampung, Bisa Langsung Pakai

PERTAMA.

KAMI POETERA DAN POETERI INDONESIA,
MENGAKOE BERTOEMPAH DARAH JANG SATOE,
TANAH INDONESIA.

KEDOEA.

KAMI POETERA DAN POETERI INDONESIA,
MENGAKOE BERBANGSA JANG SATOE,
BANGSA INDONESIA.

KETIGA.

KAMI POETERA DAN POETERI INDONESIA,
MENDJOENDJOENG BAHASA PERSATOEAN,
BAHASA INDONESIA.

Baca Juga: Jumat Malam Ini, Hujan Angin Berlangsung di DKI Jakarta

Berdasarkan keterangan di atas, maka dapat diambil kesimpulan bahwa Hari Sumpah Pemuda tahun 2022 jatuh pada 28 Oktober 2022 atau bertepatan dengan hari Jumat.***

Berita Terkait