DECEMBER 9, 2022
Orbit Indonesia

Sinopsis Lengkap Tokyo Revengers Season 2 Live Action, Jangan Lewatkan Jadwal Tayangnya Berikut Ini

image
Sinopsis lengkap Tokyo Revengers Season 2 versi live action dan jadwal tayang berikut ini.

ORBITINDONESIA- Tokyo Revengers Season 2 versi live action berlanjut setelah kesuksesan season pertamanya.

Diperkirakan Tokyo Revengers Season 2 versi live action dengan jadwal tayang pada 21 April 2023 mendatang.

Tokyo Revengers Season 2 live action yang disutradarai oleh Tsutomu Hanabusa ini sudah mendapat pendapatan sebesar 39,5 juta dollar AS.

 Baca Juga: Spoiler Film Avengers Secret Wars: Iron Man Meski sudah Mati Bakal Muncul lagi, Ini Perannya

Untuk melanjutkan penghasilan yang fantastis ini Warner Bros sebagai distributor Tokyo Revengers  Season 2 versi live action akan segera merilis musim kedua dengan Ryo Yoshizawa sebagai pemimpin geng motor Touman.

Kabarnya Tokyo Revengers  Season 2 versi live action akan dibagi menjadi dua bagian dan berfokus pada arc Bloody Halloween berdasarkan manganya, simak sinopsis lengkapnya berikut ini.

Usai selesai dari pertarungan Toman vs Moebius serta mencegah kematian Draken, Takemichi kembali ke timeline masa sekarang dan ia mengetahui ia gagal menyelamatkan Hinata, mantan pacarnya.

 Baca Juga: Avengers Secret Wars: Ini Perkiraan Supervillain yang akan Dihadapi semua Superhero Marvel Cinematic Universe

Takemichi terkejut ketika mengetahui jika Tetta Kisaki telah mengubah geng Touman menjadi kelompok kekerasan, bahkan Touman bergabung dengan Valhalla.

Bahkan Mikey berubah menjadi orang yang kejam karena telah membunuh Keisuke Baji pada tanggal 31 Oktober 2005 atau yang lebih dikenal dengan peristiwa Bloody Halloween.

Baca Juga: Film Avengers Secret Wars: Sebagai Penutup MCU semua Superhero Berkumpul, Cek Fakta Uniknya hanya di Sini

Arc Bloody Halloween ini akan menceritakan pertarungan sengit antara geng Touman melawan Valhalla.

Sekali lagi Takemichi akan berjuang untuk mengubah masa depan dengan menghentikan pembunuhan Kazutora Hanemiya dan Keisuke Baji.***

 

 

 

Berita Terkait