ORBITINDONESIA.COM - Malam makin menjauh. Kesunyian membungkus malam sepi itu.
Seorang wanita setengah baya iberjalan menembus malam yang pekat. Cahaya buram rembulan iringi gaya berjalannya bak peragawati di panggung catwalk.
Setiap lelaki yang melihatnya, pasti akan bersiul usil. Maklum wanita setengah baya itu masih terlihat cantik di usianya yang mulai menua. Sisa-sisa kecantikan masa lalu masih terpatri dalam guratan wajahnya yang mirip artis sinetron terkenal.
Baca Juga: CERPEN: Wanita yang Berjuang Demi Pacarnya yang Dipecat
Mbak Lola adalah panggilan akrab warga kampung untuk wanita yang tinggal diujung Kampung. Semua warga Kampung sangat mengenal Mbak Lola.
Bukan hanya soal kecantikan dan tubuhnya yang sering digambarkan bak gitar Spanyol, tapi perilaku wanita itu mengurus suaminya yang mengidap sakit bertahun-tahun, yang membuat semua warga berdecak kagum akan kesetiaannya sebagai seorang istri.
"Sebagai istri, Mbak Lola patut diteladani para istri di kampung kita ini," kata seorang warga yang mendengar kabar tentang Mbak Lola yang mengurus sakit suaminya yang sudah menahun.
Baca Juga: Aplikasi Penyedia Novel Bacaan dan Cerpen, MaxNovel Berkomitmen Berdayakan Para Penulis Indonesia
"Benar sekali. Sangat telaten mengurus suaminya dan amat setia," sambung seorang warga lainnya.
"Semoga beliau tabah dan sabar menghadapi semua cobaan ini," sela warga yang lainnya dengan penuh rasa simpati yang tinggi.
Setidaknya sudah hampir tiga tahun, semenjak berdiam di kampung, suami Mbak Lola sudah sakit. Suaminya hanya duduk di kursi roda. Tak heran bila suami Mbak Lola jarang bersosialisasi dengan warga. Termasuk jarang datang ke acara hajatan warga. Apalagi ke masjid. Sangat jarang terlihat.
Hanya Mbak Lola yang aktif bersosialisasi dengan warga Kampung. Warga pun jarang datang ke rumah Mbak Lola. Maklum Mbak Lola hanya tinggal bersama suaminya.
Baca Juga: Rusmin Sopian: Buku dari Bangka Selatan untuk Nusantara
Kalaupun ada yang datang berkunjung ke rumah itu, kebanyakan para lelaki dari luar kota yang konon kabarnya sahabat dari suami Mbak Lola saat mereka masih tinggal di Kota.