DECEMBER 9, 2022
Ekonomi Bisnis

Ancol Sampai September 2024 Catat Laba Bersih Rp100 Miliar

image
Direktur Utama PT Pembangunan Jaya Ancol Tbk Winarto usai public expose tahunan di Jakarta, Senin 23 Desember 2024. (ANTARA)

ORBITINDONESIA.COM - PT Pembangunan Jaya Ancol Tbk mencatat laba bersih Rp100 miliar sampai September 2024.

"Pada tahun ini kami menghadapi banyak sekali tantangan. Ini terlihat dari kinerja perusahaan baik pendapatan serta angka kunjungan wisatawan yang tidak sebaik jika dibandingkan dengan tahun sebelumnya," kata Direktur Utama Pembangunan Jaya Ancol Tbk Winarto di Jakarta dalam paparan publik atau public expose  2024 di Jakarta, Senin 23 Desember 2024.

Ia mengatakan, jumlah pengunjung 2024 menurun dibanding 2023, karena cuti bersama atau libur panjang yang mendorong masyarakat untuk berlibur ke luar kota.

Baca Juga: Pilkada Jakarta 2024: Geisz Chalifah Loyalis Anies Baswedan Temani Rano Karno ke Ancol, Tinjau Pembangunan Masjid Apung

Selain itu ada larangan study tour, serta ketidakpastian stabilitas ekonomi baik makro maupun mikro ini ikut memengaruhi daya beli masyarakat dan minat untuk berwisata.

Ia mengatakan,Pembangunan Jaya Ancol tetap berupaya menjaga rasio-rasio keuangan.

Ia juga berkomitmen meningkatkan kualitas layanan menjadi unggul dengan meningkatkan pengalaman pengunjung melalui konten hiburan atraksi.

Baca Juga: Mardiono Pastikan Mukernas PPP II di Ancol Jakarta Utara Tidak Bahas Calon Ketua Umum

Selain itu, katanya, beberapa inisiatif strategis yang telah dijalankan di 2024 ini antara lain pemutakhiran sistem penjualan tiket online, penambahan daya tarik wisata seperti Alpaca dan Wallaby di Samudra Ancol.

Ia juga menghadirkan pertunjukan futuristik dengan robot di Dufan Ancol, Peluncuran 3 New Paus Cottage di Putri Duyung Ancol, penyelenggaraan konser musik spesial, serta meningkatkan transportasi internal kawasan wisata yang berkolaborasi dengan Transjakarta.

Kemudian penutupan tahun, katanya, berbagai pertunjukan menarik di seluruh unit rekreasi telah dirancang.

Baca Juga: Begini Serunya Acara Jumpa Penggemar 3 Anggota SEVENTEEN di BCIS Ancol Jakarta

Ia juga memprioritaskan pengembangan rekreasi antara lain menerapkan dynamic pricing, mengembangkan sentral parkir, revitalisasi cottage Putri Duyung Ancol serta menyediakan lahan untuk depo MRT.

Halaman:
1
2

Berita Terkait