DECEMBER 9, 2022
Jakarta

Puluhan Peserta Abang None Kepulauan Seribu Jalani Karantina

image
Peserta Abang None Kepulauan Seribu tengah menjalani pembekalan dalam tahapan karantina jelang pengumuman yang akan digelar pada 14 Juli 2024. (ANTARA/HO-Pemkab Kepulauan Seribu)

ORBITINDONESIA.COM - Sebanyak 30 peserta atau 15 pasang finalis Abang None Kepulauan Seribu, Provinsi DKI Jakarta, menjalani karantina yang menjadi masa pembekalan sampai 13 Juli 2024.

Dari 161 peserta yang mendaftar tahun ini, dipilih 30 peserta yang sekarang mengikuti masa karantina, kata Kepala Suku Dinas Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Kepulauan Seribu Sonti Pangaribuan di Jakarta, Jumat 14 Juni 2024.

Masa karantina itu diisi serangkaian materi kelas dan praktik. 

Baca Juga: Puluhan Peserta Abang None Kepulauan Seribu Jalani Karantina

"Pembekalan diberikan oleh narasumber yang profesional dan kompeten di bidangnya," katanya.

Menurutnya, materi pembekalan yang disampaikan di antaranya pariwisata dan ekonomi kreatif, pemerintahan, kebudayaan, hubungan internasional, bahasa asing, psikologi, etika, kepribadian dan tata busana.

Selain itu, ada juga pembekalan pada pengembangan diri seperti public speaking, pelatihan tari nandak ganjen serta pelatihan berjalan di atas panggung.

"Kami juga mengingatkan kepada peserta bahwa Abang None bukan hanya sebatas wajah semata cantik dan ganteng tapi juga perlu ditunjang kecerdasan sebagai keterampilan yang harus terus diasah," kata dia.

Asisten Administrasi Perekonomian dan Pembangunan  Kabupaten Kepulauan Seribu, Iwan Samosir selaku dewan juri mengharapkan peserta yang terpilih bisa membawa Jakarta sebagai kota global. ***

Berita Terkait