DECEMBER 9, 2022
Orbit Indonesia

Hasil Semifinal Piala Dunia U17 2023, Dua Gol Cantik Antarkan Prancis Tatap Final

image
Prancis melaju ke final Piala Dunia U17 2023 usai kalahkan Mali di partai semifinal di Stadion Manahan Solo Selasa 28 Novmber 2023

ORBITINDONESIA.COM – Laga semifinal Piala Dunia U17 2023 hadirkan Prancis melawan Mali yang dimenangkan oleh Prancis dengan skor 2-1.

Laga semifinal Piala Dunia U17 2023 antara Prancis melawan Mali berlangsung di Stadion Manahan Solo Selasa 28 Oktober 2023.

Laga yang dibuka oleh wasit Gustavo Tejera asal Uruguay, Prancis dan Mali tampilkan permainan agresif dimana keduanya saling balas serangan sejak awal.

Baca Juga: Hasil Semifinal Piala Dunia U17 2023, Argentina Kalah Tos Tosan, Jerman Melaju ke Final

Mali lebih dulu mengancam lewat aksi sang kapten Ibrahim Diarra namun tendangannya masih bisa ditepis Paul Argney

Prancis kemudian membalasnya dengan tekanan sang penyerang Mathis Lambourde namun kali ini giliran Bourama Kone yang melakukan penyalamatan gemilang untuk amankan gawang Mali

Setelah beberapa ciptakan peluang, serangan Mali akhirnya berbuah gol ketika masuki waktu tambahan pada babak pertama tepatnya di menit ke 45+4.

Baca Juga: MotoGP 2023: Fabio Di Giannantonio Resmi Gantikan Luca Marini di VR46 Racing Team

Dimana Mali mampu memimpin lebih dulu lewat aksi Ibrahim Diarra manfaatkan bola tepisan dari Paul Argney yang gagal ditangkap.

Gol ke gawang Prancis adalah gol keempatnya di timnas Mali selama Piala Dunia U17 2023.

Hingga tambahan waktu 6 menit dan wasit Gustavo Tejera meniupkan tanda berakhirnya babak pertama.

Baca Juga: Hasil Pekan ke 20 BRI Liga 1, Persik Kediri Libas 10 Pemain Arema FC

Lepas turun minun, petaka buat Mali dimana pada menit ke 55 wasit Gustavo Tejera merogoh kartu merah dari sakunya untuk ditunjukkan kepada bek Mali Souleymane Sanogo.

Sebagaimana dalam tayangan ulang ditelevisi, Sanogo melakukan tekal keras dengan kaki terbuka ke arah tulang kering Aymen Sadi.

Wasit Gustavo Tejera pu menuju layar VAR untuk melihat detail rekamannya, dan hasilnya Souleymane Sanogo diganjar kartu merah dan Prancis mendaptkan tendangan bebas.

Baca Juga: Hasil Pekan ke 13 Liga Italia, Juventus Melawan Inter Milan Berakhir Tanpa Pemenang

Dalam situasi bola mati dapat dimanfaatkan dengan baik oleh Prancis dimana tendangan bebas Ismael Bouneb tersebut disembut dengan sundulan terbang dari pemain belakang The Little Blues Yvann Titi.

Gol dari Yvann Titi di menit ke 56 mengubah keadaan dan Prancis mampu imbangi Mali dalam laga semifinal Piala Dunia U17 2023.

Unggul dalam jumlah pemain membuat Prnacis memanfaatkan situasi pertahanan Mali, Ismai Bouneb selalu melakukan tusukan berbahaya dari sektor kiri pertahanan Mali.

Baca Juga: Hasil MotoGP Valencia 2023, Francesco Bagnaia Juara Dunia Back to Back, Jorge Martin Menangis Usai Tabrak Marquez

Pada menit ke 69, Ismaeil Bouneb kembali mencetak gol dengan manfaatkan situasi bola mati, tendangan akurat Bouneb ke pojok kiri gawang Mali tidak bisa dijangkau Kiper Bourama Kone.

Prancis pun membalikkan dan mengubah keadaan menjadi 2-1 untuk keunggulan Prancis atas Mali di Semifinal Piala Dunia U17 2023

Di sisa waktu babak kedua, Mali terus berupaya mengejar ketertinggalan walau cukup sulit dikarenakan kalah dalam jumlah pemain.

Baca Juga: Pekan ke 20 BRI Liga 1: Ciro Alves Hattrick, Persib Bandung Pesta Gol ke Gawang Dewa United

Namun peluang terbaik yang dimiliki Mali datang dari Hamdiou Makalou dimana tendangan bebasnya masih menghantaqm tiang gawang.

Dengan tambahan waktu 13 menit dan wasit Gustavo Tejera dari Uruguay meniupkan peluit tanda berakhirnya laga, tidak ada gol tambahan yang tercipta dimana Prancis menang 2-1 atas Mali.

Dengan kemenangan tersebut membuat Prancis melaju ke babak final untuk menantang Jerman yang sudah lebih dulu ke final usai kalahkan Argentina dengan skor 4-2 dalam adu penalti.

Baca Juga: Hasil Pekan ke 20 BRI Liga 1, PSS Sleman Sukses Raih Tiga Angka atas Barito Putera

Sementara Mali akan berhadapan dengan Argentina dalam perebutan tempat ketiga dimana partai final dan perebutan tempat ketiga akan berlangsung di Stadion Manahan Solo. ***

 

Berita Terkait