DECEMBER 9, 2022
Orbit Indonesia

Purna Tugas Jadi Gubernur Jabar, Ridwan Kamil Sebut Dirinya Bakal Jadi Topik Breaking News Pekan Depan

image
Purna Tugas Jadi Gubernur Jabar, Ridwan Kamil Sebut Dirinya Bakal Jadi Topik Breaking News Pekan Depan

ORBITINDONESIA.COM- Tugas Ridwan Kamil sebagai Gubernur Jawa Barat telah tuntas. Kini dia telah resmi menyerahkan jabatan Gubernur Jawa Barat.

Kabar terbaru, Ridwan Kamil menyebut akan ada berita baru breaking news tentang dirinya pada pekan depan.

"Kami mohon doa takdir kami ke mana, kami tidak tahu, tapi Insya Allah Tuhan memberikan yang terbaik; tapi kalau minggu depan ada breaking news, ya, mohon dimaklumi. Kodenya itu aja," kata Ridwan Kamil, dikutip dari Antara Rabu 6 September 2023.

Baca Juga: Jelang Tengah Malam Ganjar Nyetir Sendiri Tinggalkan Rumah Dinas

Hal yang mengarah ke ranah politis itu disampaikan Ridwan Kamil saat menutup sambutannya di acara Pisah Sambut Gubernur Jawa Barat di Aula Barat Gedung Sate.

Ucapan Kang Emil, sapaan akrab Ridwan Kamil itu, disambut tawa dan tepuk tangan dari hadirin dan undangan yang hadir.

Dalam acara itu, Ridwan Kamil juga berpamitan dengan seluruh masyarakat Jawa Barat dan aparatur sipil negara (ASN) Pemerintah Provinsi (Pemprov) Jawa Barat karena telah membantu dirinya selama menjabat.

Baca Juga: Waduh Inilah Dampak Polusi Udara Terhadap Perkembangan Anak dan Ibu Hamil

Dia juga berterima kasih kepada jajaran Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) Jabar.

"Dari tempat ini, hatur nuhun (terima kasih), hatur nuhun pada jajaran Forkopimda yang membuat Jabar sangat-sangat kondusif; dan tak lupa keluarga saya sebagai charger saya setiap malam, yang mendukung saya selama umur saya terima kasih," kata Ridwan Kamil.

Sebelumnya, Ridwan Kamil menyerahkan kujang pusaka kepada Bey Triadi Machmudin, yang menggantikan jabatannya sebagai penjabat gubernur Jawa Barat.

Baca Juga: Tobias Ginanjar Sayidina dan Empat Klub Kena Sanksi dari Komdis PSSI

Kujang pusaka itu diibaratkan sebagai simbol berpindahnya kepemimpinan Jawa Barat dari Ridwan Kamil ke Bey Machmudin.***

 

Berita Terkait