DECEMBER 9, 2022
Orbit Indonesia

Thailand Open 2023: Ganda Putri Apriyani Siti Fadia Gugur, Indonesia Sisakan Lanny Ribka

image
Ganda putri Indonesia Apriyani Rahayu / Siti Fadia Silva Ramadhanti gugur dari wakil Jepang dalam fase 16 besar Thailand Open 2023

 

ORBITINDONESIA.COM – Ganda putri Indonesia sisakan satu wakil di Thailand Open 2023 setelah Apriyani Rahayu / Siti Fadia Silva Ramandhanti tersisih.

Bertanding di Indoor Stadium Huamark, Apriyani Rahayu / Siti Fadia Silva Ramadhanti harus akui keunggulan dari Rin Iwanaga / Kie Nakanishi dari Jepang dengan angka 12-21 dan 13-21.

Pada pertandingan 16 besar Thailand Open 2023, Apriyani Rahayu / Siti Fadia Silva Ramadhanti unggul 3-0 atas Rin Iwanaga / Kie Nakanishi di awal gim pertama dan terus memimpin hingga skor 7-4

Baca Juga: Thailand Open 2023: Kalahkan Ganda Putri Kanada, Lanny Ribka Susul Apriyani Siti Fadia ke 16 Besar

Namun Rin Iwanaga / Kie Nakanishi perlahan menyusul dan pukulan Nakanishi gagal dijangkau Fadia membuat mereka dapat menyamakan kedudukan menjadi 7-7.

Situasi ini menjadi titik bali Rin Iwanaga / Kie Nakanishi berbalik unggul atas Apriyani Rahahu / Siti Fadia Silva Ramadhanti menjadi 9-7

Keunggulan tersebut mampu dipertahankan pasangan Jepang ini hingga mencapai interval gim pertama dengan angka 11-8

Baca Juga: Bursa Transfer Liga 1: Bali United Perpanjang Masa Bakti Delapan Pemain, Berikut Daftarnya

Selepas interval gim Rin Iwanaga / Kie Nakanishi makin menjauh dengan keunggulan tujuh angka dalam kedudukan 17-10.

Dropshot Apriyani Rahayu yang menyangkut di net menutup gim pertama dimana Iwanaga / Nakanishi raih kemenangan 21-12.

Pada gim kedua pertandingan berjalan lebih ketat, kedua pasangan tersebut bergantian mendulang angka dan memimpin.

Baca Juga: Sukses Curi Perhatian, Begini Lirik Lagu Aku yang Terluka Karya Judika: Banyak Kisah Percintaan Anak Muda

Iwanaga / Nakanishi sempat unggul 2-0 sebelum disamakan oleh Apriyani / Fadia yang kemudian kembali berbalik unggu 4-2.

Papan skor kembali memperlihatkan kedudukan sama hingga 5-5, namun perolehan poin Apriyani / Fadia terhenti.

Sementara lawan mereka, Iwanaga / Nakanishi meraup enam point secara beruntun dan kembali unggul pada interval gim kedua dengan angka 21-5/

Baca Juga: 7 Kafe Estetik di Kuningan Jawa Barat ini Miliki Pemandangan Alam yang Indah dan Sejuk, Cocok untuk Healing

Apriyani Rahayu / Siti Fadia Silva Ramadhanti sempat memperkecil keadaan menjadi 9-12 seusai interval.

Namun serangan dengan kombinasi serta rapatnya pertahanan membuat wakil Jepang ini kembali menjauh.

Iwanaga / Nakanishi pun unggul enam angka yaiatu 17-11, Apriyani Rahayu / Siti Fadia Silva Ramadhanti pun haru akui keunggulan wakil Jepang tersebut.

Baca Juga: Baru Teori, Ini 3 Cara Kalahkan Unicron the Chaos Bringer di Film Transformers Rise of the Beasts

Rin Iwanaga/Kie Nakanishi berhasil menuntaskan pertandingan dua gim langsung dengan kemenangan 21-12 dan 21-13.

Dengan kekalahan ini, membuat ganda putri Indonesia tinggal menyisakan Lanny Tria Mayasari / Ribka Sugiarto yang akan berhadapan dengan wakil Korea Selatan, Kim So yeong / Kong Hee yong di 16 besar Thailand Open 2023.

 

 

 

Dapatkan informasi lainnya dari kami di Google News

Berita Terkait