Friday, Jan 3, 2025
Orbit Indonesia

Bela Tiktoker Bima Yudho Saputro Asal Lampung, Hasto Kristiyanto: Jalan di Aceh Lebih Baik Daripada Lampung

image
Sekjen PDIP Hasto Kristiyanto.

ORBITINDONESIA.COM - Sekretaris Jenderal (Sekjen) PDIP Hasto Kristiyanto membela TikToker Bima Yudho Saputro yang membuat kritik kepada kinerja pembangunan di Lampung.

Menurut Hasto Kristiyanto di Sekolah Partai PDIP, Jakarta, Sabtu 15 April 2023 malam, ia dan rekannya Djarot Saiful Hidayat sering mengunjungi Lampung.

Ketika melihat pembangunan infrasruktur di Lampung, Hasto menyimpulkan bahwa infrastruktur jalan di Aceh adalah lebih baik daripada di Lampung.

Baca Juga: Tiktoker Bima Yudho Saputro Asal Lampung Dibela PDIP, Hasto Kristiyanto: Jangan Intimidasi di Negara Hukum

Oleh karena itu, ia meminta pemerintah di Lampung agar menerima dengan positif kritikan dari warganya, Bima Yudho Saputro itu.

"Tadi saya sudah berkomunikasi dengan Pak Sugeng untuk melakukan advokasi," tambahnya. ***

Berita Terkait