DECEMBER 9, 2022
Orbit Indonesia

Hajar Crystal Palace, Arsenal Kian Kokoh di Puncak Klasemen Liga Inggris

image
Arsenal 4-1 Crystal Palace di pekan ke 28 Liga Inggris 2022-2023.

ORBITINDONESIA.COM – Tuan rumah Arsenal sukses menghajar tim tamu, Crystal Palace di laga penutup pekan ke 28 Liga Inggris musim 2022-2023.

Bermain di Emirates Stadium, Arsenal terlalu tangguh untuk diatasi Crystal Palace yang tengah dalam kondisi terpuruk setelah melewati 11 pekan tanpa kemenangan.

Dalam pertandingan yang digelar pada Minggu, 19 Maret 2023, Crystal Palace kena hajar Meriam London 4-1 yang membuat Arsenal kian kokoh di puncak klasemen Liga Inggris.

Baca Juga: Benahi Liga dan Wasit, PSSI Jalin Kerja Sama dengan Federasi Sepak Bola Jepang

Pada laga tersebut, Bukayo Saka sukses mencetak brace sementara Gabriel Martinelli dan Granit Xhaka masing-masing menyumbang satu gol untuk kemenangan The Gunners.

Sementara itu, Crystal Palace hanya mampu mencetak satu gol balasan lewat Jeffrey Schlupp, yang hanya jadi gol penghibur semata.

The Gunners membuka keunggulan lewat gol yang dicetak Martinelli pada menit ke 28' setelah memanfaatkan umpan silang dari Bukayo Saka.

Baca Juga: Bikin Penasaran, Siapa Ayah Suzume Iwato dalam Anime Suzume no Tojimari, Simak Penjelasan Komplitnya di Sini

Sedikit sapuan Martinelli di sisi luar bek Joel Ward sukses membuatnya memiliki ruang tembak yang langsung dilepaskan dengan kaki kiri hingga mampu menjebol gawang Joe Whitworth.

Halaman:
1
2
3

Berita Terkait