Viral Pembeli Ancam Pegawai Indomaret, Setelah Beli 3 Galon Air Minum, Netizen: Sakit Itu Berobat
- Penulis : Dimas Anugerah Wicaksono
- Senin, 20 Februari 2023 08:09 WIB
ORBITINDONESIA- Viral di media sosial, seorang pembeli air galon di sebuah Indomaret, mengancam pegawai yang bertugas di kasir.
Dalam video yang beredar, pembeli tampak merekam aksi protesnya, karena diduga petugas kasir Indomaret tidak membantu proses mengangkat galon.
Di sisi lain, dalam perdebatan itu, petugas kasir Indomaret sebenarnya sudah bertanya, namun sepertinya tidak mendapatkan respons.
Baca Juga: Baru Berusia 33 Tahun, Ciliandra Fangiono Masuk Daftar Orang Terkaya di Indonesia, Inilah Bisnisnya
Petugas kasir tidak sanggup membawa karena jumlah galon yang dibeli mencapai 3 buah.
"Kan aku nanya Bang," kata petugas kasir, dikutip Orbit Indonesia dari akun Twitter @Fota_Shanti, Senin 20 Februari 2023.
"Kapan kamu nanya," kata pembeli.
"Kan sudah aku bilang aku gak enak badan," kata perekam video.
Pembeli itu pun minta uangnya dikembalikan, serta mengancam petugas kasir Indomaret akan dipecat.