DECEMBER 9, 2022
Orbit Indonesia

Mantan Aktivis Antikorupsi Teten Masduki Bergabung ke PDIP

image
Teten Masduki (tengah) Mengenakan Jaket PDIP.

ORBITINDONESIA - Menteri Koperasi dan UMKM Teten Masduki resmi bergabung ke PDI Perjuangan (PDIP) ditandai pemasangan jaket partai oleh Sekretaris Jenderal Hasto Kristiyanto di alun-alun Rangkasbitung, Kabupaten Lebak, Banten, Minggu 19 Februari 2023.

"Kita beri tepuk tangan meriah kepada Bapak Teten Masduki, beliau juga kader PDI Perjuangan,” kata Hasto di hadapan ribuan kader dan simpatisan PDIP.

Hasto mempersilakan Teten untuk berbicara di hadapan kader PDIP mengenai upaya keberpihakan Teten kepada "wong cilik" dan pembebasan kaum Marhaen melalui koperasi.

Baca Juga: PDIP Meriahkan Lebak Banten dengan Parade Budaya di Hari Minggu

Sebelum Teten berbicara, Hasto menyematkan jaket PDIP kepada mantan aktivis antikorupsi dari Indonesia Corruption Watch (ICW) itu.

"Sebelum saya akhiri, saya persembahkan jaket Bapak Menteri Koperasi untuk komitmennya kepada 'wong cilik' yang sesuai dengan ideologi PDI Perjuangan. Bapak Teten Masduki mohon untuk menerimanya. Ini simbol 'wong cilik'," kata Hasto.

Di depan ribuan kader PDIP, Teten menyampaikan programnya mengenai ekosistem ekonomi rakyat dalam membantu Presiden Jokowi.

"Pak Jokowi sudah menetapkan 30 persen dari kredit perbankan harus untuk UMKM. Hari ini sudah 20 persen," kata Teten.

Baca Juga: FX Hadi Rudyatmo: PDIP Targetkan Kuasai Kursi DPRD Solo Lebih Besar Dibanding 2019

Halaman:

Berita Terkait