DECEMBER 9, 2022
Olahraga

Liga 1 2024/2025: Dua Gol Youssef Ezzejjari Tak Bisa Bawa Barito Putera Menang Melawan Persik Kediri

image
Suasana pertandingan Barito Putera melawan Persik Kediri. (Instagram @psbaritoputeraofficial)

ORBITINDONESIA.COM – Dua gol Youssef Ezzejjari hanya bisa membawa Barito Putera memetik hasil imbang 2-2 melawan Persik Kediri di pekan keempat Liga 1 2024/2025 di Stadion Sultan Agung Bantul, Yogyakarta, Sabtu 14 September 2024 sore WIB.

Ezzejjari adalah penyerang Barito Putera eks pemain Persik Kediri musim 2021/2022.

Menit ke-45+1, Persik mampu memecah kebuntuan. Ze Valente memberi umpan terukur ke sisi sayap kanan.

Baca Juga: Liga 1 2024/2025: Persebaya Surabaya Melawan Barito Putera Disiarkan Langsung Oleh Indosiar dan Streaming Vidio Jumat Malam

Ahmad Nuri Fasya bisa mengirim bola ke jantung pertahanan Barito Putera yang bisa disundul oleh Ramiro Fergonzi untuk mencetak gol. Persik pun unggul 1-0 saat turun minum.

Barito Putera Putera mencetak gol pada menit ke-61. Rizky Pora melepaskan umpan silang dari bola mati, disundul oleh Eksel Runtukahu.

Gol balasan Barito Putera harus dicek wasit yang memimpin pertandingan, Nendi Rohaendi, dengan video assistant referee. Setelah ditinjau, gol itu dianulir karena ada pemain Barito Putera yang berdiri offside.

Baca Juga: Liga 1 2024/2025: Gol Mohammed Rashid Antarkan Persebaya Surabaya Tundukkan Barito Putera

Barito Putera mencetak gol menit ke-67 lewat Youssef Ezzejjari lepas dari posisi offside, lalu menceploskan bola ke dalam gawang. Kedudukan menjadi 1-1.

Ezzejjari memberi ancaman lagi pada menit ke-75. Sepakan jarak jauhnya masih bisa diantisipasi oleh kiper Persik, Leonardo Navacchio.

Barito Putera berbalik unggul pada menit ke-78. Ezzejjari menyelesaikan umpan tarik Lucas Morelatto untuk mencetak gol ke gawang Persik Kediri.

Baca Juga: Liga 1 2024/2025: Persik Kediri Melawan Malut United Disiarkan Langsung Oleh Indosiar dan Streaming Vidio Minggu Sore

Persik mendapat potensi penalti lima menit laga menjelang bubar. Ada pelanggaran pemain Barito Putera, Muhamad Firli, yang harus direview dengan VAR.

Ze Valente menjadi eksekutor, bisa menjaringkan bola untuk mengubah kedudukan menjadi 2-2.

Barito Putera mendapat penalti pada masa injury time. Salah seorang pemain Persik Kediri handball dalam situasi kemelut tendangan sudut.

Baca Juga: Liga 1 2024/2025: Malut United Curi Satu Poin di Kandang Persik Kediri

Ezzejjari menjadi eksekutor gagal mencetak gol.

Di sisa pertandingan tak ada gol lagi, skor tetap 2-2.

Dengan hasil ini, Barito Putera di peringkat ke-12 dengan empat poin dari empat kali bertanding.

Baca Juga: Liga 1 2024/2025: Barito Putera Melawan Persik Kediri Disiarkan Langsung Oleh Indosiar dan Streaming Vidio Sabtu Sore

Persik Kediri di peringkati ke-10 dengan lima poin dari empat kali bertanding. ***

Berita Terkait