DECEMBER 9, 2022
Orbit Indonesia

Niat, Waktu, dan Tata Cara Melaksanakan Shalat Lailatul Qadar pada 10 Hari Terakhir Bulan Puasa Ramadhan

image
Lailatul Qadar diyakini pada malam tersebut, doa-doa yang dipanjatkan akan dikabulkan oleh Allah SWT. Bahkan dosa-dosa akan diampuni.

ORBITINDONESIA.COM - Jumat, 14 April 2023 sudah memasuki hari-hari terakhir bulan puasa Ramadhan di tahun 2023 ini dan banyak masyarakat Indonesia yang ingin mendapatkan malam Lailatul Qadar.

Malam Lailatul Qadar terdapat pada 10 hari terakhir di bulan puasa Ramadhan dan untuk mendapatkan kemuliaan malam itu Anda bisa melakukan shalat yang dianjurkan.

Lailatul Qadar menjadi malam yang mulia karena waktu saat Al-Quran diturunkan kepada Nabi Muhammad SAW, dan terdapat niat shalat untuk mendapatkan malam mulia ini.

Baca Juga: 5 Fakta Menarik Film Buya Hamka, Salah Satu Film Rekomendasi untuk Ditonton di Idul Fitri bersama Keluarga

Disebutkan jika seorang muslim mengerjakan amal ibadah pada malam Lailatul Qadar maka sama saja dia telah mengerjakan amal ibadah selama seribu bulan.

"Inn? anzaln?hu f? lailatil-qadr. Wa m? adr?ka m? lailatul-qadr. Lailatul-qadri khairum min alfi syahr. Tanazzalul-mal?`ikatu war-r??u f?h? bi`i?ni rabbihim, ming kulli amr. Sal?mun hiya ?att? ma?la’il-fajr."

Artinya: "Sesungguhnya Kami telah menurunkannya (Al-Qur'an) pada malam kemuliaan. Dan tahukah kamu apakah malam kemuliaan itu? Malam kemuliaan itu lebih baik dari seribu bulan.

Baca Juga: Ini Lokasi Lengkap Pemantauan Hilal Idul Fitri 2023 di Seluruh Indonesia

Selain itu salah satu ayat Al-Quran yang menjelaskan tentang kemuliaan malam ini adalah surat Ad-Dukhan yang berbunyi:

"Inn? anzaln?hu f? lailatim mub?rakatin inn? kunn? mun?ir?n. F?h? yufraqu kullu amrin ?ak?m."

Artinya: "Sesungguhnya Kami menurunkannya pada suatu malam yang diberkahi dan sesungguhnya Kami-lah yang memberi peringatan.

Baca Juga: Kritik Pemerintah Lampung, Orang Tua Bima Yudho Diduga Dapat Intimidasi dari Polisi dan Bupati LamTim

Untuk waktu pelaksanaannya sendiri tidak bisa ditentukan secara pasti, karena malam Lailatul Qadar tidak mempunyai waktu kehadiran pastinya.

Namun yang jelas Anda bisa mengerjakan shalat Lailatul Qadar saat 10 hari terakhir bulan puasa Ramadhan.

Umumnya shalat sunnah ini dilakukan setelah melaksanakan shalat isya dan shalat tarawih.

Baca Juga: Update Kekuatan Gempa di Tuban Jadi Magnitudo 6,9 BMKG Sebut Ada Gempa Susulan

Meski demikian, akan lebih baik jika Anda melakukan salat ini pada sepertiga malam atau di waktu ketika melakukan shalat tahajud.

Seperti halnya dengan shalat sunnah lainnya, shalat Lailatul Qadar bisa dilakukan dengan 2 atau 4 rakaat.

Namun keduanya mempunyai bacaan niat yang berbeda untuk memulai proses shalatnya.

Baca Juga: China Bantah Telah Terapkan Zona Larangan Terbang Dekat Taiwan

Untuk melakukan shalat Lailatul Qadar 2 rakaat Anda bisa membaca niat:

“Ushalli sunnata lailatil qadri rak’ataini lillahi ta’aalaa.”

Artinya: “Saya niat shalat sunnah Lailatul Qadr dua rakaat karena Allah Ta’ala."

Sedangkan untuk melakukan shalat Lailatul Qadar dengan 4 rakaat Anda bisa membaca niat:

Baca Juga: Inilah Daftar Wilayah yang Terdampak Gempa Magnitudo 6,6 di Tuban, Terasa Sampai Sumbawa!

“Ushalli sunnata lailatil qadri arba’arakaatin lillahi ta’aalaa.”

Artinya: “Saya niat shalat sunnah Lailatul Qadr empat rakaat karena Allah Ta’ala.”

Untuk tata caranya sendiri yang perlu Anda perhatikan adalah pada shalat 4 rakaat Anda tidak perlu melakukan tahiyat awal.

Berikut ini adalah tata cara lengkap untuk melakukan shalat Lailatul Qadar:

Baca Juga: Gempa Berkekuatan Magnitudo 6,6 di Tuban Terasa Sampai Jember

1. Membaca niat sholat lailatul qadar atau di di dalam hati

2. Takbir

3. Takbiratul ihram

4. Membaca surat Al-Fatihah

5. Membaca surat pendek (dianjurkan surat At-Takasur, Al-Qadar, dan Al-Ikhlas sebanyak tiga kali)

6. Tidak ada tahiyat awal sehingga setelah sujud rakaat kedua, langsung berdiri lagi untuk menunaikan rakaat ketiga.

7. Tahiyat akhir pada rakaat keempat

8. Salam***

Dapatkan informasi menarik lainnya dari ORBITINDONESIA.COM di Google News.

Berita Terkait